PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL TERPADU TEAMS GAMES TOURNAMENT DAN NUMBERED HEADS TOGETHER DI SDN PATEMON 01 SEMARANG
ANGGIT NUR FITRAWAN , 1401411511 (2016) PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL TERPADU TEAMS GAMES TOURNAMENT DAN NUMBERED HEADS TOGETHER DI SDN PATEMON 01 SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (2MB) | Preview |
Abstract
Berdasarkan hasil refleksi awal dengan kolabolator, peneliti menemukan permasalahan hasil belajar IPS belum mencapai KKM yang ditetapkan yaitu 66. Hasil belajar belum maksimal disebabkan guru belum menggunakan model pembelajaran yang kreatif dan inovatif dan siswa belum aktif dalam kegiatan pembelajaran, ditunjukkan data dari 39 siswa hanya 15 siswa (38%) yang tuntas dan 24 siswa (62%) yang belum tuntas. Untuk memecahkan permasalahan tersebut, peneliti menerapkan model pembelajaran terpadu Teams Games Tournament dan Numbered Heads Together. Rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimanakah model terpadu TGT dan NHT dapat meningkatkan kualitas pembelajaran IPS SD?, Tujuan penelitian ini adalah melalui model pembelajaran terpadu Teams Games Tournament dan Numbered Heads Together dapat meningkatkan kualitas pembelajaran IPS kelas IV SDN Patemon 01 Semarang. Penelitian tindakan kelas ini terdiri atas tiga siklus. Setiap siklus terdiri dari satu pembelajaran dan empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas IV SDN Patemon 01 sebanyak 39 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes dan non tes. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penilitian menunjukkan bahwa: (1) keterampilan guru siklus I memperoleh skor 27 kriteria baik; siklus II skor 29 kriteria sangat baik, siklus III skor 31 kriteria sangat baik; (2) Aktivitas siswa siklus I skor 17 kriteria Cukup, siklus II skor 21 kriteria baik, pada siklus III skor 24 kriteria baik. Hasil belajar siklus I memperoleh kriteria baik, siklus II memperoleh kriteria baik, dan mengalami peningkatan pada siklus III memperoleh kriteria sangat baik; (3) ketuntasan klasikal siklus I adalah 58%, siklus II menjadi 72% dan siklus III menjadi 78,38%. Simpulan penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran terpadu Teams Games Tournament dan Numbered Heads Together dapat meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar IPS siswa kelas IV SDN Patemon 01 Semarang. Saran peneliti adalah hendaknya menerapkan model terpadu Teams Games Tournament dan Numbered Heads Together sebagai salah satu alternatif model pembelajaran untuk meningkatkan kualitas pembelajaran
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Teams Games Tournament; Numbered Heads Together; IPS; kualitas pembelajaran |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Fakultas: | UNSPECIFIED |
Depositing User: | Hapsoro Adi Perpus |
Date Deposited: | 11 Oct 2016 11:33 |
Last Modified: | 11 Oct 2016 11:33 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/24154 |
Actions (login required)
View Item |