PENGGUNAAN METODE DISCOVERY LEARNING DAN PROBLEM BASED LEARNING DALAM PEMBELAJARAN SIMULASI DIGITAL (STUDI EKSPERIMEN PADA SISWA KELAS X SMK PALEBON SEMARANG)


Utia Fauziah Yahya , 1102412021 (2016) PENGGUNAAN METODE DISCOVERY LEARNING DAN PROBLEM BASED LEARNING DALAM PEMBELAJARAN SIMULASI DIGITAL (STUDI EKSPERIMEN PADA SISWA KELAS X SMK PALEBON SEMARANG). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1102412021.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Dalam proses pembelajaran, guru harus dapat melaksanakan pembelajaran yang inovatif yang lebih menekankan keaktifan pada siswa. Penggunaan metode pembelajaran merupakan salah satu faktor yang berpengaruh terhadap keberhasilan pembelajaran, oleh karena itu penerapan metode pembelajaran yang diterapkan harus sesuai dengan kondisi siswa dan mata pelajaran yang dipelajari. Contoh metode pembelajaran yang dapat meningkatkan keaktifan belajar siswa adalah dengan metode discovery learning dan metode problem based learning. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan penggunaan metode discovery learning dan problem based learning terhadap hasil belajar dalam pembelajaran simulasi digital. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen menggunakan desain true experimental design dengan bentuk pretest-posttest control group design. Populasi penelitian ini yaitu 333 siswa kelas X SMK Palebon Semarang. Sample penelitian sebanyak 37 siswa kelas eksperimen dan 37 siswa kelas kontrol yang diambil dengan teknik simple random sampling. Teknik pengumpulan data penelitian ini meliputi tes. Teknik analisis data meliputi uji normalitas, uji homogenitas. Analisis akhir atau pengujian hipotesis penelitian yang digunakan yaitu penilaian proyek dan uji independent sample t-test. Hasil penelitian berupa hasil uji hipotesis terhadap hasil belajar siswa menunjukkan thitung sebesar 2,03 dan ttabel sebesar 1,99 (thitung > ttabel), maka Ho ditolak dan Ha diterima. Jadi, dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar antara siswa kelas eksperimen yang mendapat perlakuan metode discovery learning dengan siswa kelas kontrol yang mendapat perlakuan metode problem based learning pada materi simulasi visual. Hasil belajar siswa yang mendapat perlakuan metode discovery learning lebih baik daripada yang mendapat perlakuan metode problem based learning, sehingga guru perlu mempertimbangkan menerapkan metode discovery learning pada pembelajaran simulasi digital di SMK.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: metode, Discovery Learning, Problem Based Learning, pembelajaran simulasi digital
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan, S1
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan (S1)
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 05 Oct 2016 12:42
Last Modified: 05 Oct 2016 12:42
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/24047

Actions (login required)

View Item View Item