STUDI KINETIKA REAKSI INTERESTERIFIKASI MINYAK JARAK PAGAR (Jatropha curcas L.) DENGAN KATALIS SODIUM METOKSIDA UNTUK SINTESIS BIODIESEL


Dr. Ratna Dewi, Kusumaningtyas, S.T.,M.T and Mahmudati, Ririn and Purnamasari, Indah (2016) STUDI KINETIKA REAKSI INTERESTERIFIKASI MINYAK JARAK PAGAR (Jatropha curcas L.) DENGAN KATALIS SODIUM METOKSIDA UNTUK SINTESIS BIODIESEL. Under Graduates thesis, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Abstrak]
Preview
PDF (Abstrak)
Download (85kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1 Skripsi]
Preview
PDF (Bab 1 Skripsi)
Download (100kB) | Preview
[thumbnail of Bab 2 skripsi] PDF (Bab 2 skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (479kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab III Skripsi] PDF (Bab III Skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (475kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab IV Skripsi] PDF (Bab IV Skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (535kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
Download (227kB) | Preview
[thumbnail of Lampiran Skripsi] PDF (Lampiran Skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Ririn Mahmudati1, Indah Purnamasari1, Ratna Dewi Kusumaningtyas1 1Chemical Engineering Department, Faculty of Engineering, Semarang State University Sekaran, Gunungpati, Semarang 50229 Indonesia. Email : [email protected], [email protected] Pemakaian bahan bakar yang tinggi tidak sebanding dengan ketersediaan sumber bahan bakar fosil yang semakin menipis. Pengembangan bahan bakar alternatif berbahan baku nabati atau bahan bakar nabati seperti biodiesel dapat digunakan untuk pemecahan masalah energi pada saat ini. Biodiesel telah diproduksi secara komersial melalui reaksi transesterifikasi minyak nabati dengan metanol menggunakan katalis alkali yang menghasilkan ester dan gliserol. Terbentuknya gliserol yang merupakan produk samping dapat mengurangi nilai ekonominya, sehingga perlu dilakukan separasi. Pada penelitian ini, dilakukan reaksi interesterifikasi (rute nonalkohol) menggunakan metil asetat sebagai penyuplai gugus alkil dan katalis sodium metoksida karena sifatnya yang hampir bebas air menyebabkan hasil yang lebih tinggi, biaya pemurnian lebih rendah, dan kualitas biodiesel lebih konsisten. Keunggulan produk yang dihasilkan oleh reaksi interesterifikasi adalah biodiesel dengan kandungan triasetil gliserol (triasetin) yang merupakan produk samping yang dapat digunakan sebagai aditif bahan bakar untuk mengurangi knocking pada mesin sehingga tidak diperlukan proses separasi. Metode sintesis yang digunakan terdiri dari dua tahap reaksi, yaitu netralisasi dan interesterifikasi. Reaksi interesterifikasi bertujuan untuk mengkonversi trigliserida menjadi metil ester. Reaksi ini dilakukan dengan variasi konsentrasi katalis sodium metoksida 0,25%, 0,5%, 0,75%, dan 1% katalis/berat minyak. Rasio mol etil asetat : minyak jarak dipelajari pada variasi 6:1, 9:1, 12:1, dan 15:1. Reaksi interesterifikasi dilakukan dengan variasi suhu 40oC, 50oC, dan 60oC dengan lama reaksi 8 jam. Setelah diperoleh data hasil eksperimen, kemudian dilakukan studi kinetika untuk mengetahui nilai konstanta reaksi interesterifikasi minyak jarak pagar. Konversi biodiesel meningkat seiring dengan kenaikan konsentrasi katalis.Konversi 88,1% didapatkan pada konsentrasi katalis 1%. Konversi biodiesel menurun seiring dengan peningkatan rasio molar minyak dengan metil asetat yang didapatkan konversi biodiesel terbaik sebesar 87,42% pada rasio molar 1:6.Konversi biodiesel menurun dengan semakin tingginya suhu reaksi dengan hasil konversi 73,96% pada suhu 40oC menjadi 11,52% pada suhu 60oC. Pada penelitian ini, konstanta kecepatan reaksi turun dengan naiknya suhu reaksi. Nilai k pada suhu 40oC sebesar 1,5728 L/menit, turun menjadi 0,6753 L/menit pada suhu 50oC, dan 0,2151 L/menit pada 60oC, sehingga didapatkan energi aktivasi sebesar -86.116,41 Jmol-1menit-1. Kata kunci : biodiesel, interesterifikasi, kinetika reaksi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Additional Information: -
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Fakultas: Fakultas Teknik
Depositing User: Repository Universitas Negeri Semarang
Date Deposited: 25 Aug 2016 11:26
Last Modified: 25 Aug 2016 11:26
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/23648

Actions (login required)

View Item View Item