EFEKTIFITAS TEKNIK RELAKSASI PERNAFASAN UNTUK MENGURANGI KECEMASAN ATLET FUTSAL YANG HENDAK BERTANDING
Ikromi Zufri Ekawaldi, 1511409027 (2014) EFEKTIFITAS TEKNIK RELAKSASI PERNAFASAN UNTUK MENGURANGI KECEMASAN ATLET FUTSAL YANG HENDAK BERTANDING. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi dari fenomena di dunia olahraga yaitu kecemasan yang sering dirasakan para atlet saat menghadapi kompetisi olahraga. Sebelum berkompetisi para atlet biasanya mengalami beberapa gejala kecemasan, misalnya sulit berkonsentrasi, otot terasa tegang, dan takut mengecewakan orangorang terdekat. Hal itu dapat dikurangi dengan melakukan sebuah teknik intervensi yaitu dengan mengolah nafas dan pemusatan pikiran yang diberi nama teknik relaksasi pernafasan. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui efektifitas teknik relaksasi pernafasan dalam mengurangi kecemasan atlet futsal yang hendak bertanding. Subjek penelitian adalah atlet BATMAN F.C dan Mustika F.C yang hendak bertanding dalam turnamen BINPORA yang keseluruhan berjumlah 22 subjek. Subjek dibagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol menggunakan teknik unrandomized. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen pretest-posttest control group. Data penelitian diambil menggunakan skala SAS-2 yang merupakan skala kecemasan atlet yang baku dan telah disempurnakan. SAS-2 terdiri dari 15 item dan validitasnya diukur dengan menggunakan profesional judgement dari para ahli psikologi olahraga serta dosen pembimbing dan koefisien alpha cronbach reliabilitasnya 0,822. Metode analisis data yang digunakan adalah teknik Wilcoxon Mann- Whitney U-Test. Berdasarkan teknik analisis tersebut, diperoleh nilai p= 0,005 pada pretest dan posttest kelompok eksperimen dengan taraf signifikansi atau p < 0,05. Hal tersebut menunjukkan bahwa ada perbedaan antara pretest dan posttest pada kelompok eksperimen yang berarti bahwa teknik relaksasi pernafasan efektif untuk mengurangi kecemasan atlet futsal yang hendak bertanding. Hasil penelitian ini memberikan masukan bagi atlet futsal BATMAN F.C dan Mustika F.C untuk dapat mengurangi kecemasannya sebelum menghadapi pertandingan dengan melakukan teknik relaksasi pernafasan agar dapat bermain dengan maksimal dan dapat mengeluarkan potensi terbaiknya.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Teknik relaksasi pernafasan, kecemasan atlet, atlet futsal |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1) R Medicine > R Medicine (General) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1) |
Depositing User: | Users 22799 not found. |
Date Deposited: | 20 Jul 2016 17:53 |
Last Modified: | 20 Jul 2016 17:53 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/23568 |
Actions (login required)
View Item |