PENERAPAN BUKU PINTAR ELEKTRONIK (BPE) DALAM MATERI PEMBELAJARAN SISTEM REPRODUKSI MANUSIA DI SMA NEGERI 2 PEMALANG
Anissa Kristi , 5302411009 (2015) PENERAPAN BUKU PINTAR ELEKTRONIK (BPE) DALAM MATERI PEMBELAJARAN SISTEM REPRODUKSI MANUSIA DI SMA NEGERI 2 PEMALANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
Download (2MB) | Preview |
Abstract
Hakikat bidang ilmu biologi memiliki karakteristik yang berhubungan dengan konsep abstrak. Banyak proses suatu gejala yang hampir tidak mudah dijelaskan secara lisan. Selain itu, pengkajian terhadap objek belajar juga hampir tidak dapat ditemukan dalam lingkungan belajar terutama pada Sistem Reproduksi Manusia. Bersamaan dengan hal tersebut, penggunaan model pembelajaran oleh guru cenderung menerapkan model ceramah berbantuan teknologi yang kurang inovatif. Sehingga, pemahaman siswa terhadap materi kurang. Terukur dari hasil ulangan harian tiga tahun terakhir yang rata-rata 70% siswa tidak mencapai batas Kriteria Ketuntasan Minimum. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah memperoleh data tentang adanya perubahan pengetahuan, keterampilan dan sikap positif yang digambarkan dalam bentuk nilai ulangan harian dan hasil observasi dengan bantuan Buku Pintar Elektronik. Metode yang digunakan adalah perpaduan model Computer Assisted Instruction (CAI) dan instruksi tradisional ceramah. CAI direpresentasikan dalam bentuk Buku Pintar Elektronik yang menampilkan visualisasi untuk menjelaskan konsep abstrak. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI IPA 3 SMA Negeri 2 Pemalang sebanyak 34 siswa. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif untuk menghitung hasil tes dan analisis deskriptif kualitatif untuk hasil observasi dan uji validasi media. Sedangkan untuk uji hipotesis digunakan uji t. Hasil penelitian terukur dari penerapan Buku Pintar Elektronik dalam mendukung daya ingat dan fokus belajar. Sehingga, dapat meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan sikap positif. Terbukti dari persentase jumlah siswa yang memenuhi Kriteri Ketuntasan sebesar 82,35% pada siklus pertama dan 94,12% pada siklus kedua. Sedangkan, sikap siswa terukur dengan skor 69,94% pada siklus pertama kemudian meningkat menjadi 79,61% pada siklus kedua. Berdasarkan hasil uji t menunjukan bahwa t tabel = 2,03 < t hitung = 6 (tes 1) dan 11 (tes 2) yang berarti Ha diterima bahwa penerapan Buku Pintar Elektronik mampu meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan sikap positif siswa. Dengan demikian, pada penyampaian materi lain disarankan mengandung konsep visual dalam bentuk gambar bergerak. Karena, ketertarikan siswa XI IPA 3 akan video sangat tinggi sebagai tontonan yang dapat memberi fokus belajar mereka.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Computer Assisted Instruction (CAI), Buku Pintar Elektronik (BPE), Ceramah, Media Pembelajaran, Sistem Reproduksi Manusia |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) T Technology > TK Electrical and Electronic Engineering |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Elektro, S1 |
Depositing User: | Users 23382 not found. |
Date Deposited: | 20 Jul 2016 17:59 |
Last Modified: | 20 Jul 2016 17:59 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/23441 |
Actions (login required)
View Item |