STUDI AKTIVITAS ANTIBAKTERI SARI DAUN BINAHONG (Anredera cordifolia) TERHADAP PERTUMBUHAN Bacillus cereus dan Salmonella enteritidis
Fahmi Rahmawati , 4411410023 (2014) STUDI AKTIVITAS ANTIBAKTERI SARI DAUN BINAHONG (Anredera cordifolia) TERHADAP PERTUMBUHAN Bacillus cereus dan Salmonella enteritidis. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (STUDI AKTIVITAS ANTIBAKTERI SARI DAUN BINAHONG (Anredera cordifolia) TERHADAP PERTUMBUHAN Bacillus cereus dan Salmonella enteritidis)
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Tanaman binahong secara empiris diketahuimemiliki beragam khasiat obattermasuk penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antibakteri sari daun binahong (Anredera cordifolia) terhadap pertumbuhan Bacillus cereus dan Salmonella enteritidis. Sampel penelitian ini didapatdari Desa Gentan Kecamatan BendosariKabupaten Sukoharjo. Konsentrasi sari daun binahong yang digunakan adalah 0%, 25%, 50%, 75%, dan 100%, dengan antibiotik kotrimoksazol sebagai kontrol positif. Uji aktivitas antibakteri sari daun binahong terhadap bakteri B. cereus dan S. enteritidis dilakukan secara in vitro menggunakan metode difusi cakram kertas melalui pengukuran diameter zona hambat. Data dianalisis one wayAnovadengan tingkat kepercayaan 95% dan diuji lanjut LSD. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sari daun binahong pada konsentrasi 100% dapat menghambat pertumbuhan B. cereus dan S. enteritidis masing-masing sebesar 9,64 mm dan 6,86 mm. Konsentrasi hambat minimum yaitu pada konsentrasi 25% dengan zona hambat 2,54 mm pada B. cereus dan 2,52 mm pada S. enteritidis. Simpulan dari penelitian ini adalah daun binahong memiliki aktivitas antibakteri terhadap pertumbuhan B. cereus dan S. enteritidis.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Antibakteri, Daun Binahong, Bacillus cereus, Salmonella enteritidis |
Subjects: | Q Science > QH Natural history > QH301 Biology Q Science > QK Botany |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi, S1 |
Depositing User: | Hapsoro Adi Perpus |
Date Deposited: | 15 Jan 2016 12:12 |
Last Modified: | 15 Jan 2016 12:12 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/22971 |
Actions (login required)
View Item |