EKSPERIMEN PEMBUATAN BOLU ZEBRA BAHAN DASAR TEPUNG TERIGU KOMPOSIT TEPUNG UBI JALAR KUNING (Ipomoea Batatas (L).Lam)
Bety Ayu Raraswati, 5401410115 (2015) EKSPERIMEN PEMBUATAN BOLU ZEBRA BAHAN DASAR TEPUNG TERIGU KOMPOSIT TEPUNG UBI JALAR KUNING (Ipomoea Batatas (L).Lam). Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
Preview |
PDF
Download (4MB) | Preview |
Abstract
Ubi jalar kuning mengandung serat 4.2 g dan betakaroten 794 μg. Betakaroten berfungsi sebagai pembentuk vitamin A, serat bermanfaat bagi kelancaran pencernaan. Teknik pengolahan bolu zebra pada penelitian ini adalah dengan cara dikukus karena hanya akan menghilangkan 10% betakaroten jika dibandingkan dengan cara digoreng atau dibakar yang akan kehilangan kandungan betakarotennya sebanyak 20%. Terdapat macam-macam jenis bolu, salah satunya adalah bolu zebra. Karena kandungan dari tepung ubi jalar kuning dan tepung terigu berbeda, maka hasil pengembangan yang didapat pun berbeda. Diharapkan ubi jalar kuning dapat memberikan tambahan gizi pada bolu zebra terutama betakaroten dan serat. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu: (1) untuk mengetahui perbedaan kualitas bolu zebra bahan dasar tepung terigu komposit tepung ubi jalar kuning dengan prosentase (40%:60%), (30%:70%), dan (20%:80%) ditinjau dari aspek warna, aroma, tekstur dan rasa. (2) untuk mengetahui jumlah panambahan tepung ubi jalar kuning yang menghasilkan bolu zebra terbaik ditinjau dari aspek warna, aroma, tekstur dan rasa. (3) untuk mengetahui tingkat kesukaan masyarakat terhadap bolu zebra hasil eksperimen. (4) untuk mengetahui jumlah betakaroten dan serat pada bolu zebra bahan dasar tepung terigu komposit tepung ubi jalar kuning yang dengan prosentase (40%:60%), (30%:70%), dan (20%:80%). Obyek penelitian dalam penelitian ini adalah bolu zebra yang di olah menggunakan bahan dasar tepung terigu komposit tepung ubi jalar kuning dengan komposisi yang berbeda. Teknik analisis data menggunakan ANAVA klasifikasi tunggal dilanjutkan uji tukey untuk menentukan kualitas terbaik dari bolu zebra hasil eksperimen, sedangkan untuk uji kesukaan menggunakan analisis deskriptif persentase untuk menentukan sampel yang paling disukai masyarakat. Analisis hasil penilaian obyektif dilakukan dengan uji kimiawi untuk menentukan kandungan betakaroten dan serat kasar pada bolu zebra hasil eksperimen. Berdasarkan ANAVA klasifikasi tunggal diperoleh hasil bahwa ada perbedaan yang nyata antar sampel bolu zebra bahan dasar tepung terigu komposit tepung ubi jalar kuning dengan persentase (40%:60%), (30%:70%) dan (20%:80%) berdasarkan aspek aroma dan tekstur. Sedangkan untuk aspek warna dan rasa diperoleh hasil bahwa tidak ada perbedaan yang nyata antar sampel bolu zebra bahan dasar tepung terigu komposit tepung ubi jalar kuning dengan prosentase (40%:60%), (30%:70%) dan (20%:80%). Sampel yang paling disukai adalah sampel A(132) dengan perbandingan (40%:60%). Berdasarkan hasil pengujian laboratorium diketahui bahwa kandungan gizi pada bolu zebra kualitas vii terbaik mengandung serat 7.16735% dan betakaroten 610.55645μG/100g. Simpulan dari penelitian ini adalah (1) berdasarkan analisis varian klasifikasi tunggal diperoleh hasil bahwa ada perbedaan yang nyata antar sampel bolu zebra hasil eksperimen berdasarkan aspek aroma dan tekstur. Sedangkan untuk aspek warna dan rasa diperoleh hasil bahwa tidak ada perbedaan yang nyata antar sampel bolu zebra hasil eksperimen. (2) jumlah penambahan tepung yang terbaik berdasarkan uji indrawi adalah sampel A(132) dengan perbandingan (40%:60%). (3) berdasarkan hasil uji kesukaan masyarakat, dapat diketahui bahwa sampel bolu zebra hasil eksperimen yang paling disukai masyarakat adalah sampel A(132) dengan perbandingan (40%:60%). (4) berdasarkan hasil pengujian laboratorium diketahui bahwa kandungan gizi pada bolu zebra kualitas terbaik mengandung serat 7.16735% dan betakaroten 610.55645μG/100g. Saran berdasarkan penelitian bolu zebra ini, pemilihan ubi jalar kuning yang digunakan sebaiknya lebih diperhatikan pada warna, umut tanam dan ukuran dari ubi yang akan digunakan dalam eksperimen karena akan sangat berpengaruh terhadap hasil eksperimen dan kandungan gizi bolu zebra hasil eksperimen.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bolu Zebra, Tepung Ubi Jalar Kuning, Betakaroten |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, S1 |
Depositing User: | khrisna pci perpustakaan |
Date Deposited: | 04 Jan 2016 18:00 |
Last Modified: | 04 Jan 2016 18:00 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/22892 |
Actions (login required)
View Item |