PENGEMBANGAN MEDIA GAMBAR TULIS HAPUS UNTUK MENULIS HURUF JAWA BAGI SISWA KELAS III SEKOLAH DASAR


Afina Maulida, 2601409035 (2015) PENGEMBANGAN MEDIA GAMBAR TULIS HAPUS UNTUK MENULIS HURUF JAWA BAGI SISWA KELAS III SEKOLAH DASAR. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 2601409035-S.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Kemampuan menulis huruf Jawa merupakan salah satu aspek keterampilan berbahasa yang penting. Saat ini siswa kurang berlatih untuk menuliskan huruf Jawa. Tujuan pembelajaran menulis huruf Jawa juga kurang tercapai karena beberapa faktor, yaitu faktor dari siswa dan faktor dari guru. Faktor yang berasal dari siswa yaitu, kurangnya minat siswa dalam pembelajaran menulis huruf Jawa, siswa menjadi tidak menguasai cara penulisan huruf Jawa yang benar sehingga banyak ditemui tulisan yang masih salah dan kurang tepat. Selain itu, banyak siswa yang menunjukkan sikap pasif saat pembelajaran karena sebagian siswa mengalami kesulitan mengenai cara menulis dan memahami huruf Jawa. Faktor dari guru adalah karena guru belum memperoleh media atau kegiatan yang sesuai untuk pembelajaran menulis huruf Jawa. Berdasarkan hal tersebut, peneliti mengembangkan media gambar tulis hapus dalam pembelajaran menulis huruf Jawa kelas III Sekolah Dasar. Masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimana pengembangan media gambar tulis hapus sebagai media pembelajaran menulis huruf Jawa untuk siswa kelas III Sekolah Dasar. Tujuan penelitian ini adalah penerapan media gambar tulis hapus untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam menulis huruf Jawa bagi siswa kelas III Sekolah Dasar. Penelitian ini menggunakan desain penelitian pengembangan (Research and Development) yang artinya penelitian yang tujuan akhirnya adalah mengembangkan suatu produk yang dapat digunakan dalam suatu proses pembelajaran. Ada empat langkah dalam penelitian ini, yaitu (1) analisis kebutuhan, (2) penyusunan desain media, (3) validasi desain dan uji ahli, dan (4) revisi desain menjadi prototipe. Data yang akan diperoleh dalam penelitian ini ada empat jenis data. Keempat data tersebut diperoleh dari peneliti, guru, siswa, dan ahli. Jenis data yang pertama yaitu analisis kebutuhan media gambar tulis hapus untuk pembelajaran menulis huruf Jawa dengan sumber data guru dan siswa. Data yang kedua media yang dikembangkan dengan sumber data dari peneliti. Data selanjutnya adalah koreksi, kritik dan saran dari ahli dengan sumber data ahli dan guru. Data yang terakhir yaitu prototipe dengan sumber data peneliti berdasarkan koreksian dan masukan dari guru dan ahli. Penelitian ini menghasilkan media menulis huruf Jawa menurut kebutuhan siswa dan guru kelas III Sekolah Dasar berupa media gambar tulis hapus. Hasil penilaian media gambar tulis hapus untuk menulis huruf Jawa yaitu penilaian yang diberikan oleh ahli media, ahli materi, dan guru perlu adanya perbaikan dan penambahan. Perbaikan dari ahli media yang dilakukan adalah pada cover depan viiiyang diganti agar berhubungan dengan isi media, cover belakang diganti biodata penulis, huruf Jawa yang sebelumnya di cover belakang diletakkan sebelum petunjuk latihan menulis, menggeser gambar menjorok ke dalam, halaman yang berada pada sisi kiri gambarnya pada sisi kiri, dan ditambahkan petunjuk penggunaan sebelum lembar latihan dan lembar evaluasi. Perbaikan dari ahli materi adalah mengganti kata wanara menjadi lawa dan kata lawa yang sebelumnya contoh kata “la” diganti dengan lara, mengganti kata kaga menjadi kara,dan menambahkan lembar evaluasi sesuai dengan jumlah huruf Jawa. Perbaikan berdasarkan guru kelas adalah mengubah huruf Jawa yang dimaksud dalam contoh kata dengan huruf tebal dan huruf pada judul media diganti dengan huruf yang sesuai dengan ejaan. Produk kemudian dicetak menggunakan kertas ivory yang dilaminasi agar dapat digunakan sebagi media gambar tulis hapus dan digunakan berulang-ulang. Berdasarkan hasil dari simpulan peneliti menyampaikan saran sebagai berikut: (1) Bagi siswa, produk yang dikembangkan dapat digunakan sebagai media yang membantu proses belajar. (2) Bagi guru, guru disarankan dapat memanfaatkan media gambar tulis hapus sebagai media pembelajaran menulis huruf Jawa. (3) Bagi peneliti, masih perlu adanya pengembangan media sebagai media interaktif yang lebih menarik lagi pada bidang pembelajaran, khususnya pembelajaran menulis huruf Jawa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Menulis huruf Jawa, kelas III Sekolah Dasar, media gambar tulis hapus
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Javanese Language and Literature
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa (S1)
Depositing User: sumarsono mahasiswa unnes
Date Deposited: 13 Nov 2015 08:56
Last Modified: 13 Nov 2015 08:56
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/22060

Actions (login required)

View Item View Item