PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL NUMBERED HEADS TOGETHER BERBANTUAN MEDIA GAMBAR ILUSTRASI SISWA KELAS IV SDN MANGKANGKULON 02
NURIKA ADMASARI, 1401411057 (2015) PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL NUMBERED HEADS TOGETHER BERBANTUAN MEDIA GAMBAR ILUSTRASI SISWA KELAS IV SDN MANGKANGKULON 02. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (3MB) | Preview |
Abstract
Latar belakang masalah ini adalah pelaksanaan pembelajaran IPA di kelas IV SDN Mangkangkulon 02 yang kurang optimal. Dalam pembentukan kelompok, guru kurang mengoptimalkan tanggung jawab masing-masing siswa, kurangnya keterlibatan total siswa untuk aktif dalam proses pembelajaran, interaksi dan kerja sama antar siswa dalam diskusi kurang terlihat, kurangnya kesiapan diri siswa menjawab pertanyaan guru, kurangnya rasa tanggung jawab siswa terhadap tugas yang diberikan guru, dan hasil belajar IPA rendah, dari 23 siswa hanya 9 siswa yang mendapatkan nilai diatas Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang ditetapkan sekolah yaitu 68. Rumusan masalah penelitian ini “Apakah model Numbered Heads Together berbantuan media gambar ilustrasi dapat meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPA siswa kelas IV SDN Mangkangkulon 02 ?”. Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPA melalui model Numbered Heads Together berbantuan media gambar ilustrasi siswa kelas IV SDN Mangkangkulon 02. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan menerapkan model Numbered Heads Together berbantuan media gambar ilustrasi. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Setiap siklus dilaksanakan 2 pertemuan dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini terdiri dari guru dan 23 siswa kelas IV SDN Mangkangkulon 02. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes dan non tes. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan keterampilan guru siklus I memperoleh rata- rata skor 26 (baik) dan meningkat menjadi 32 (sangat baik) pada siklus II. Aktivitas siswa siklus I memperoleh rata-rata skor 19,88 (cukup) dan meningkat menjadi 25,06 (baik) pada siklus II. Hasil belajar siswa siklus I diperoleh rata-rata ketuntasan klasikal sebesar 58,69% dengan nilai rata-rata 72,5 dan pada siklus II meningkat dengan rata-rata perolehan ketuntasan klasikal sebesar 82,61% dengan nilai rata-rata 80,6. Simpulan penelitian ini adalah dengan menerapkan model Numbered Heads Together berbantuan media gambar ilustrasi dapat meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar siswa kelas IV SDN Mangkangkulon 02. Saran yang diberikan yaitu penelitian dengan model Numbered Heads Together berbantuan media gambar ilustrasi dapat dikembangkan lebih lanjut oleh guru, lembaga maupun pengembang pendidikan lainnya yang diharapkan dapat menjadi salah satu alternatif untuk meningkatkan kualitas pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kualitas Pembelajaran IPA; Gambar Ilustrasi; Numbered Heads Together |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1) |
Depositing User: | Unnes Margi Fitriawan |
Date Deposited: | 12 Nov 2015 13:10 |
Last Modified: | 12 Nov 2015 13:10 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/21575 |
Actions (login required)
View Item |