HUBUNGAN TINGKAT KECERDASAN EMOSIONAL DAN KONSENTRASI TERHADAP HASIL PERMAINAN BILIAR BOLA 9 PADA PEMAIN PEMULA DI KLUB BILIAR KUDUS


Oki Surahman, 6211411045 (2015) HUBUNGAN TINGKAT KECERDASAN EMOSIONAL DAN KONSENTRASI TERHADAP HASIL PERMAINAN BILIAR BOLA 9 PADA PEMAIN PEMULA DI KLUB BILIAR KUDUS. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 6211411045-S.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui: 1) Kecerdasan emosional terhadap hasil permainan biliar, 2) Konsentrasi terhadap hasil permainan biliar, 3) Kecerdasan emosional dan konsentrasi dengan hasil permainan biliar bola 9 pada pemain pemula di klub biliar kudus. Metode penelitian ini menggunakan survey dengan teknik tes dan pengukuran. Populasi dalam penelitian ini 20 pemain pemula biliar. Teknik penarikansampel menggunakan total sampling. Variabel bebas: 1) Kecerdasan emosi, 2) Konsentrasi, variabel terikat: hasil permainan biliar. Teknik pengambilan data: 1) Tes Kecerdasan emosi, 2) Tes Konsentrasi, 3) Hasil permainan biliar. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi dengan program SPSS versi 15. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan: 1) ada hubungan kecerdasan emosi terhadap hasil permainan biliar bola 9 sebesar 63,3%. 2) ada hubungan konsentrasi terhadap hasil permainan biliar bola 9 sebesar 62%. 3) ada hubungan kecerdasan emosional dan konsentrasi terhadap hasil permainan biliar bola 9 sebesar 69,7%. Simpulan yang dapat diambil adalah bahwasanya tingkat kecerdasan emosional dan konsentrasi mempunyai pengaruh besar tentang hasil permainan biliar bola 9 pada pemain pemula di klub biliar kudus. Saran pada penelitian ini Bagi para pelatih biliar kudus juga memperhatikan tingkat kecerdasan emosional dan konsentrasi dan para pemain biliar hendaknya selalu mempertingkatkan keseriusannya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Tingkat Kecerdasan Emosional, Konsentrasi, Hasil Permainan Biliar.
Subjects: O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Ilmu Keolahragaan, S1
Depositing User: muhamad slamet unnes
Date Deposited: 11 Nov 2015 20:44
Last Modified: 11 Nov 2015 20:44
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/21224

Actions (login required)

View Item View Item