PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI DENGAN PENERAPAN STRATEGI REACT SETTING TSTS PADA KOMPETENSI DASAR LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN JASA SISWA KELAS X AK 1 SMK PALEBON SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2013/2014
Ika Septiani, 7101410232 (2015) PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI DENGAN PENERAPAN STRATEGI REACT SETTING TSTS PADA KOMPETENSI DASAR LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN JASA SISWA KELAS X AK 1 SMK PALEBON SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2013/2014. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (6MB) | Preview |
Abstract
Pembelajaran Akuntansi di kelas X Akuntansi SMK Palebon Semarang masih menggunakan model pembelajaran konvensional, siswa hanya sebagai subyek pasif yang menerima informasi dari guru saja sehingga pembelajaran menjadi pasif. Hal tersebut mngakibatkan aktivitas dan hasil belajar siswa belum maksimal, karena banyak siswa yang belum bisa mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal(KKM) yaitu ≥ 75 dan ketuntasan klasikal sebesar 80%. Tujuan dari penelitian adalah uuntuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada kompetensi dasar Laporan Keuangan Perusahaan Jasa kelas X Akuntansi 1 SMK Palebon Semarang tahun ajaran 2013/2014.Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yanng terdiri dari 2 siklus, tiap siklus meliputi perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Penelitian tindakan kelas ii dilakukan di kelas X Akuntansi 1 terdiri dari 48 siswa. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode observasi dan metode tes. Adapun indikator keberhasilan adalah apabila aktivitas belajar siswa mampu mencapai≥ 75% dan hasil belajar siswa mampu mencapai nilai ≥ 75 danminimal ketuntasan klasikal sebesar 80%.Hasil penelitianmenunjukkan bahwa strategi REACT dengan settingTSTS dapatmeningkatkan aktivitas danhasil belajar siswa. Pada siklus I taraf keberhasilan pada aktivitas siswa sebesar 75% dengan kategori “B” dan terjadi peningkatan pada siklus II sebesar 10% menjadi 85%dengan kategori “SB”. Adapun hasil belajar siswa pada siklus I siswa yang tuntas sebesar 75% (36 siswa) dan meningkat menjadi 93,75% (47 siswa) pada siklus II.Simpulan yang dapat diambil dari penelitian ini adalah penggunaan strategi REACT dengan settingTSTS tepat digunakan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswapada kompetensi dasar Laporan Keuangan Perusahaan Jasa. Saran yang danjurkan adalah strategi REACT dengan setting TSTS inni dapat digunakan sebagai salah satu alternatif bagi guru dalam variiasii pembelajaran agar siswa lebih bersemangat sehingga mampu meningkatkan hasil belajar siswa. Dalam penggunaan strategi REACT dengan setting ini disarankan guru harus mengetahui prosedur pelaksanaaya sehingga dapat mengontrol waktu seefektif mungkin.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategi REACT , Two Stay Two Stray, Aktivitas dan Hasil Belajar |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1 |
Depositing User: | ahmad sanusi unnes |
Date Deposited: | 10 Nov 2015 22:52 |
Last Modified: | 10 Nov 2015 22:52 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/20856 |
Actions (login required)
View Item |