PEMBINAAN PRESTASI OLAHRAGA TENIS MEJA DI PUSAT PENDIDIKAN DAN LATIHAN PELAJAR JAWA TENGAH


Novianto Muhamad Sholeh, 6301410093 (2015) PEMBINAAN PRESTASI OLAHRAGA TENIS MEJA DI PUSAT PENDIDIKAN DAN LATIHAN PELAJAR JAWA TENGAH. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 6301410093-S.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Fokus Masalah dalam penelitian ini yaitu 1) bagaimanakah pola pembinaan olahraga tenis meja?, 2) bagaimanakah pelatihan olahraga tenis meja?, 3) bagaimanakah keadaan organisasi klub? dan 4) bagaimanakah sarana dan prasarana yang dimiliki untuk menunjang program pembinaan tenis meja?. Pendekatan dalam penelitian ini adalah kualitatif naturalistik. Lokasi dan sasaran penelitian dilaksanakan di PPLP kawasan Jatidiri Kota Semarang. Populasi dan sampel dalam penelitian ini yaitu atlet, pelatih, dan pengurus organisasi PPLP. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan dokumentasi. Uji validitas instrumen menggunakan rumus korelasi product moment, sedangkan uji reliabilitas instrumen menggunakan rumus Alpha cronbach. Analisis data yang digunakan adalah pengorganisasian data dan mengurutkan dalam pola atau kategori. Hasil penelitian berdasarkan deskriptif persentase diperoleh hasil keseluruhan komponen atlet 82,46%, pelatih 84,52%, pengurus organisasi 88,98% yang mana pembinaan prestasi olahraga di PPLP termasuk kategori sangat tinggi. Pola pembinaan menggunakan sistem pengelompokan. Pelatihan kepada atlet meliputi aspek fisik, teknik, taktik dan mental. Berdasarkan penelitian ini diharapkan para atlet dapat meningkatkan motivasi dan disiplin, sedangkan pelatih sebaiknya melakukan evaluasi program latihan yang telah dibuat. Bagi pengurus, diharapkan melakukan kegiatan rapat keanggotaan satu bulan dua kali atau lebih.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1
Depositing User: muhamad slamet unnes
Date Deposited: 10 Nov 2015 19:16
Last Modified: 10 Nov 2015 19:16
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/20772

Actions (login required)

View Item View Item