Pengaruh Penambahan EM4 (Effective Microorganism-4) pada Pembuatan Biogas dari Eceng Gondok dan Rumen Sapi


Kendali Wongso Aji, 5511312027 (2015) Pengaruh Penambahan EM4 (Effective Microorganism-4) pada Pembuatan Biogas dari Eceng Gondok dan Rumen Sapi. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 5511312027-s.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Eceng gondok (Eichornia crassipes) merupakan tanaman yangmenjadi limbah perairan dankeberadaannya belum banyak dimanfaatkan. Kandungan selulosa, hemiselulosa, dan lignin di dalamnya dapat dimanfaatkan menjadi biogas melalui proses fermentasi. Penelitian ini mengkaji pengaruh EM4 (Effective Microorganism-4) terhadap massa, nilai kalor, dan kecepatan pembentukan biogas dari eceng gondok. Percobaan dilakukan dalam anaerobic digester berukuran 4 liter, bahan baku yang digunakan adalah eceng gondok, rumen sapi, dan air dengan variabel penambahan EM4 sebesar 1% dan 0%. Fermentasi dilakukan secara batch dengan pengukuran gas (temperatur, tekanan, dan massa) setiap 7 hari sekali sampai hari ke-35. Sebelum proses fermentasi, dilakukan pengujian terhadap rasio C/N campuran bahan baku di Badan Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Jawa Tengah. Pembakaran gas dilakukan untuk membuktikan gas yang didapat mengandung metana. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa rasio C/N untuk variabel dengan penambahan EM4 1% sebesar 5,33 dan rasio C/N untuk variabel dengan penambahan EM4 0% sebesar 7. Jadi, penambahan EM4 dapat menurunkan rasio C/N. Sementara itu, hasil fermentasinya memperlihatkan bahwa EM4 memperkecil produksi biogas meskipun proses pembentukannya cepat. Massatotal biogas yang didapat pada variabel EM4 1% sebesar 1,1 gr dan variabel EM4 0% sebesar 1,55 gr. Tekanan biogas mengalami fluktuasi (pada variabel EM4 1% sebesar 35,6cmH2O, sedangkan pada variabel EM4 0% sebesar 40,6 cmH2O). Berdasarkan simulasi menggunakanchemical process simulator software, diketahui heating valuebiogas sebesar 39.180 kj/kg.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Enceng Gondok, EM4,
Subjects: Q Science > QR Microbiology
S Agriculture > SB Plant culture
S Agriculture > SF Animal culture
T Technology > TP Chemical technology
Fakultas: Fakultas Teknik > Teknik Kimia D3
Depositing User: Unnes Margi Fitriawan
Date Deposited: 10 Nov 2015 09:36
Last Modified: 10 Nov 2015 09:36
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/20472

Actions (login required)

View Item View Item