PENANAMAN NILAI KEWIRAUSAHAAN MELALUI PROGRAM BISNIS DI SMP ALAM AR-RIDHO KOTA SEMARANG
TITIN AGUSTYANI MUSLIHAH , 3301409039 (2013) PENANAMAN NILAI KEWIRAUSAHAAN MELALUI PROGRAM BISNIS DI SMP ALAM AR-RIDHO KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (PENANAMAN NILAI KEWIRAUSAHAAN MELALUI PROGRAM BISNIS DI SMP ALAM AR-RIDHO KOTA SEMARANG)
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Kewirausahaan memiliki peran sentral dalam kehidupan dan pembangunan suatu bangsa. Salah satu indikator maju tidaknya suatu negara adalah dilihat dari jumlah wirausahawannya. Pendidikan kewirausahaan sangat perlu untuk diadakan guna menambah jumlah wirausahawan dan mengurangi jumlah pengangguran. Selain memberikan bekal ketrampilan, pendidikan kewirausahaan juga dapat digunakan sebagai sarana untuk menanamkan nilai-nilai kewirausahaan. Salah satu kegiatan unggulan di SMP Alam Ar-Ridho adalah program bisnis. Program bisnis mengacu pada kurikulum di SMP Alam Ar-Ridho yang mempunyai tujuan selain menanamkan nilai-nilai kewirausahaan juga membentuk jiwa entrepreneurship/ kewirausahaan. Permasalahan yang ada dalam penelitian ini meliputi: 1) Bagaimanakah Pembelajaran Bisnis yang dilaksanakan di SMP Alam Ar-Ridho? 2) Bagaimanakah penanaman nilai kewirausahaan kepada siswa melalui pembelajaran bisnis di SMP Alam Ar-Ridho? 3) Hambatan-hambatan apa sajakah yang dihadapi selama penanaman nilai-nilai kewirausahaan melalui pembelajaran bisnis?. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian dilakukan di SMP Alam Ar-Ridho Kota Semarang. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program bisnis merupakan salah satu kegiatan unggulan di SMP Alam Ar-Ridho yang termuat dalam kurikulum pengembangan diri. Pembelajaran bisnis dilaksanakan dengan dua cara yaitu pembelajaran konsep-konsep kewirausahaan di kelas dengan cara mengintegrasikan konsep-konsep kewirausahaan dalam pembelajaran di kelas dan pembelajaran praktik berjualan yang dilakukan secara langsung oleh siswa mulai dari perencanaan sampai dengan pembuatan laporan. Dalam pelaksanaannya penanaman nilai kewirausahaan dilakukan secara bertahap. Penanaman nilai kewirausahaan dilakukan melalui kegiatan praktek berjualan yang melibatkan siswa siswi SMP Alam Ar-Ridho. Dalam kegiatan ini peserta didik dilatih untuk menjadi pemimpin, dapat bekerja sama, tidak mudah menyerah, percaya diri, kreatif, inovatif, tanggung jawab, berani mengambil resiko, komunikatif, dan komitmen. Terdapat kendala dalam kegiatan penanaman nilai kewirausahaan kepada peserta didik melalui program bisnis, yaitu apabila ada peserta didik yang belum menemukan bakatnya. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa latar belakang diadakannya program bisnis di SMP Alam Ar-Ridho adalah karena ingin mencontoh Rasulullah. Program bisnis yang dikembangkan di SMP Alam Ar-Ridho disesuaikan dengan visi dan misi SMP Alam Ar-Ridho, yang merupakan kegiatan unggulan di SMP Alam Ar-Ridho yang termuat dalam kurikulum pengembangan diri. Penanaman nilai kewirausahaan melalui pembelajaran bisnis dilakukan dalam kegiatan praktek bisnis mulai dari perencanaan, belanja, produksi, pemasaran, sampai dengan pembuatan laporan. Kendala yang dihadapai dalam penanaman nilai kewirausahaan adalah ketika ada seorang atau beberapa peserta didik yang belum bertemu dengan bakatnya. Saran yang diajukan dalam penelitian ini adalah: 1). Bagi pihak sekolah, hendaknya meningkatkan kerja sama dengan pihak-pihak swasta untuk mendukung program bisnis di SMP Alam Ar-Ridho. 2). Bagi pihak sekolah hendaknya lebih mengintensifkan kerjasama dengan pihak orang tua, siswa, dan masyarakat dalam mengatasi kendala yang dihadapi siswa dalam kegiatan bisnis. 3). Bagi Dinas Pendidikan Kota Semarang, hendaknya mensosialisasikan pendidikan kewirausahaan agar dilaksanakan di sekolah lain di Kota Semarang, sebagai percontohan SMP Alam Ar-Ridho.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penanaman Nilai Kewirausahaan, Program Bisnis |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, S1 |
Depositing User: | Users 7 not found. |
Date Deposited: | 25 Apr 2014 11:53 |
Last Modified: | 25 Apr 2014 11:53 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19975 |
Actions (login required)
View Item |