ENSIKLOPEDIA SEBAGAI PENUNJANG MATERI PEMBELAJARAN BAHASA ARAB DI R.A PLUS QIRAATI IQBAL JEPARA
Mutiara Kamelia Ali Putri, 2701409029 (2013) ENSIKLOPEDIA SEBAGAI PENUNJANG MATERI PEMBELAJARAN BAHASA ARAB DI R.A PLUS QIRAATI IQBAL JEPARA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (ENSIKLOPEDIA SEBAGAI PENUNJANG MATERI PEMBELAJARAN BAHASA ARAB DI R.A PLUS QIRAATI IQBAL JEPARA)
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Bahasa sebagai alat yang sangat penting, memiliki fungsi yang signifikan bagi manusia (Djamarah 2008:46). Paling tidak, ada dua fungsi bahasa, yaitu: pertama, bahasa sebagai sarana pembangkit dan pembangun perhubungan yang memperluas pikiran seseorang sehingga kehidupan mental seorang individu menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan mental kelompok. Kedua, bahasa sebgai sarana yang mempengaruhi kepribadian. Ensiklopedia bahasa Arab merupakan kumpulan informasi yang memuat materi pelajaran bahasa Arab untuk menggambarkan lebih jelas mengenai arti dari sebuah kosakata. Ensiklopedia bahasa Arab ini memuat materi-materi pelajaran bahasa Arab untuk tingkat R.A yang disusun sesuai dengan kurikulum R.A. Berdasarkan penjelasan tersebut perlu diadakannya pengembangan bahan ajar untuk membantu meningkatkan kualitas belajar bahasa Arab anak di tingkat R.A, oleh karena itu penelitian ini akan mengembangkan Ensiklopedi sebagai penunjang materi pembelajaran bahasa Arab di R.A. Penelitian ini menggunakan jenis deskriptif kualitatif dengan desain penelitian dan pengembangan (research and developnment). Penelitian dan pengembangan adalah penelitian yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu, dan menguji keefektifan produk tersebut (Sugiyono 2010:407). Hasil penelitian ini adalah: 1.Kebutuhan guru R.A Plus Qiraati Iqbal terhadap ensiklopedi bahasa Arab, ensiklopedi dibuat menyesuaikan dengan materi yang ada di R.A dan mengambil tema “Alam Semesta”. Ensiklopedi dibuat dalam bentuk besar sesuai dengan ukuran ensiklopedi pada umumnya. Warna pada gambar ensiklopedi dibuat mencolok untuk menarik perhatian anak. 2. Penilaian dan saran perbaikan terhadap ensiklopedi yang diberikan oleh ahli bahasa, ahli media, dan guru, diperoleh hasil: (a) penilaian dan saran dari dosen ahli bahasa hasilnya terdapat lima kesalahan penulisan kosakata, secara umum dosen ahli bahasa memberikan saran kepada peneliti untuk mengkaji lebih teliti dalam mendeskripsikan atau mendefinisikan makna. (b) penilaian dan saran dari dosen ahli media hasilnya kualitas gambar pada desain awal tidak menarik karena kurang tajam, gambar yang digunakan tidak konsisten, lebih fokus terhadap konten ensiklopedi. (c) penilaian dan saran dari guru adalah ensiklopedi yang dibuat sudah bagus, saran yang diberikan kepada peneliti adalah menambahkan sub materi agar lebih lengkap dan bagus.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Ensiklopedia, materi pembelajaran, bahasa Arab |
Subjects: | P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Sastra B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc L Education > L Education (General) |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Arab (S1) |
Depositing User: | Users 23382 not found. |
Date Deposited: | 05 May 2014 16:36 |
Last Modified: | 05 May 2014 16:36 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19759 |
Actions (login required)
View Item |