Peningkatan Hasil Belajar Menyimak Cerita Anak Menggunakan Media Audio Visual (film kartun) pada Siswa Kelas V SD Negeri Wringinjenggot 02 Balapulang.


Moh Nu’man, 1402408119 (2012) Peningkatan Hasil Belajar Menyimak Cerita Anak Menggunakan Media Audio Visual (film kartun) pada Siswa Kelas V SD Negeri Wringinjenggot 02 Balapulang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Peningkatan Hasil Belajar Menyimak Cerita Anak Menggunakan Media Audio Visual (film kartun) pada Siswa Kelas V SD Negeri Wringinjenggot 02 Balapulang.]
Preview
PDF (Peningkatan Hasil Belajar Menyimak Cerita Anak Menggunakan Media Audio Visual (film kartun) pada Siswa Kelas V SD Negeri Wringinjenggot 02 Balapulang.)
Download (3MB) | Preview

Abstract

Hasil belajar menyimak cerita anak siswa kelas V SD Negeri Wringinjenggot 02 Balapulang pada tahun pelajaran 2010/2011 masih rendah. Hal ini terjadi karena dalam pembelajaran menyimak guru hanya membacakan materi simakan pada siswa tanpa menggunakan media pembelajaran. Akibatnya, siswa merasa bosan, jenuh dan tidak tertarik dengan pembelajaran menyimak. Agar siswa tidak merasa bosan, jenuh dan tertarik dengan pembelajaran menyimak, maka guru perlu menggunakan media pembelajaran dalam pembelajaran menyimak. Media pembelajaran tersebut yaitu media audio visual (film kartun). Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan hasil belajar menyimak cerita anak menggunakan media audio visual (film kartun) pada siswa kelas V SD Negeri Wringinjenggot 02 Balapulang. Subjek penelitian ini siswa kelas V SD Negeri Wringinjenggot 02 Balapulang tahun pelajaran 2011/2012 yang berjumlah 38 anak. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri atas empat tahapan, yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi/pengamatan, dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini teknik tes dan teknik nontes. Indikator keberhasilan penelitian ini nilai rata-rata kelas hasil belajar siswa minimal 65, dengan persentase ketuntasan minimal 75%. Aktivitas belajar siswa minimal 75% dan skor performansi guru minimal 71 (B). Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan dari pratindakan, siklus I dan siklus II, baik hasil tes maupun nontes. Peningkatan hasi tes dapat diketahui dari nilai rata-rata kelas hasil belajar dan persentase tuntas belajar klasikal. Peningkatan hasil nontes dapat diketahui dari hasil observasi aktivitas siswa dan performansi guru. Nilai rata-rata kelas siswa pada pratindakan 54,02 meningkat menjadi 64,21 pada siklus I kemudian meningkat menjadi 71,97 pada siklus II. Persentase tuntas belajar klasikal pada pratindakan 22,20% meningkat menjadi 63,2% pada siklus I kemudian meningkat menjadi 86,8% pada siklus II. Hasil observasi aktivitas siswa meningkat dari 73,27% pada siklus I menjadi 81,19% pada siklus II. Hasil observasi performansi guru meningkat dari 82,41 pada siklus I menjadi 84,83 pada siklus II. Berdasarkan hasil yang diperoleh, dapat diambil simpulan bahwa penggunaan media audio visual (film kartun) dapat meningkatkan hasil belajar menyimak cerita anak. Oleh karena itu, peneliti memberi saran kepada guru untuk menerapkan media audio visual (film kartun) dalam pembelajaran menyimak cerita anak karena terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: cerita anak, menyimak, media audio visual (film kartun)
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Retma IF Perpustakaan Unnes
Date Deposited: 10 May 2014 12:58
Last Modified: 10 May 2014 12:58
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19187

Actions (login required)

View Item View Item