KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN KNISLEY DENGAN METODE BRAINSTORMING BERBANTUAN CD PEMBELAJARAN TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS X
Nadia Nurmala Asih, 4101409009 (2013) KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN KNISLEY DENGAN METODE BRAINSTORMING BERBANTUAN CD PEMBELAJARAN TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS X. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN KNISLEY DENGAN METODE BRAINSTORMING BERBANTUAN CD PEMBELAJARAN TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS X)
Download (7MB) | Preview |
Abstract
Masalah dalam penelitian ini adalah (1) apakah kemampuan pemahaman konsep pada materi pokok sudut dalam ruang dengan menggunakan model pembelajaran Knisley dengan metode brainstorming berbantuan CD pembelajaran dapat mencapai ketuntasan belajar pada siswa SMA Negeri 1 Kedungwuni kelas X semester 2, (2) Apakah kemampuan pemahaman konsep dengan menggunakan model pembelajaran Knisley dengan metode brainstorming berbantuan CD pembelajaran matematika lebih baik daripada kemampuan pemahaman konsep siswa yang memperoleh model pembelajaran kooperatif pada materi pokok sudut dalam ruang siswa SMA Negeri 1 Kedungwuni kelas X semester 2. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X semester II SMA Negeri 1 Kedungwuni tahun pelajaran 2012/2013, yaitu X 1 sampai X 8. Dalam penelitian ini sampel diambil dengan menggunakan teknik cluster random sampling, dengan teknik tersebut diperoleh siswa kelas X 4 sebagai kelas eksperimen dengan menggunakan model pembelajaran Knisley dengan metode brainstorming berbantuan CD pembelajaran dan siswa kelas X 8 sebagai kelas kontrol dengan menggunakan model kooperatif. Berdasarkan hasil posttest diperoleh siswa pada kelas eksperimen mencapai ketuntasan individual akan tetapi tidak mencapai ketuntasan klasikal. Hasil analisis hipotesis pertama diperoleh tabelhitungtt (1,835 > 1,695) dan 45.0zzhitung (0,264 < 1,64). Hasil analisis hipotesis kedua diperoleh tabelhitungtt(3,161 > 1,997) dengan rata-rata hasil posttest kelas eksperimen 78,578 dan kelas kontrol 68,636. Hal ini berarti kemampuan pemahaman konsep siswa yang memperoleh materi pembelajaran dengan model pembelajaran Knisley dengan metode brainstorming berbantuan CD pembelajaran lebih baik daripada kemampuan pemahaman konsep siswa yang memperoleh materi pembelajaran dengan model kooperatif. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh simpulan bahwa kemampuan pemahaman konsep siswa yang memperoleh materi pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran Knisley dengan metode brainstorming mencapai ketuntasan individual akan tetapi tidak mencapai ketuntasan klasikal dan rata-rata hasil belajarnya lebih baik daripada rata-rata hasil belajar kelas kontrol.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Model Pembelajaran Knisley, Brainstorming, CD Pembelajaran, Pemahaman Konsep. |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1 |
Depositing User: | Users 22790 not found. |
Date Deposited: | 07 Nov 2013 17:23 |
Last Modified: | 07 Nov 2013 17:23 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/18785 |
Actions (login required)
View Item |