KONSENTRASI INDUSTRI PENGOLAHAN DI PROPINSI JAWA TENGAH PERIODE TAHUN 2005-2009


Nevita Sari, 7450408068 (2013) KONSENTRASI INDUSTRI PENGOLAHAN DI PROPINSI JAWA TENGAH PERIODE TAHUN 2005-2009. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of KONSENTRASI INDUSTRI PENGOLAHAN DI PROPINSI JAWA TENGAH PERIODE TAHUN 2005-2009]
Preview
PDF (KONSENTRASI INDUSTRI PENGOLAHAN DI PROPINSI JAWA TENGAH PERIODE TAHUN 2005-2009) - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Konsentrasi dari beberapa perusahaan dalam suatu industri sering menjadi perhatian para ekonom, ahli strategi bisnis, dan agen-agen pemerintah. Tujuan industri dalam bisnis adalah untuk mencapai keuntungan maksimum, agar keuntungan maksimum dapat tercapai, maka struktur industri yang tercermin dalam struktur pasar harus kuat. Konsentrasi industri merupakan suatu bahasan yang penting untuk mengetahui suatu industri. Tahun 2005-2009 adalah masa pemulihan dan pengembangan industri di Indonesia setelah krisis di tahun 1997/1998. Adapun permasalahan dalam penelitian adalah bagaimana konsentrasi sektor industri dari segi investasi, tenaga kerja, dan nilai tambah di Jawa Tengah periode tahun 2005-2009. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui konsentrasi sektor industri dari segi investasi, tenaga kerja, dan nilai tambah. Objek penelitian ini adalah industri pengolahan yang berada di 35 kabupaten/kota di Propinsi Jawa Tengah. Variabel yang digunakan ialah sektor industri dari segi investasi sektor industri, tenaga kerja sektor industri, dan nilai tambah di Jawa Tengah. Metode analisis data digunakan metode analisis rasio konsentrasi atau CR4 dan CR8. Data yang digunakan adalah data investasi, tenaga kerja, dan nilai tambah sektor industri pengolahan di Jawa Tengah dengan ISIC 5 digit yang diperoleh dari statistik industri Badan Pusat Statistik (BPS) Propinsi Jawa Tengah. Hasil penelitian menunjukan bahwa : (1)Berdasarkan analisis CR4 dan CR8 konsentrasi investasi dan tenaga kerja yang dimiliki industri di Jawa Tengah selama periode tahun 2005-2009 adalah berstruktur pasar oligopoli tipe 2. (2) Berdasarkan nilai tambah sektor industri berstruktur pasar oligopoli penuh dan di tahun 2009 konsentrasi industri berstruktur pasar oligopoli tipe 2, serta dengan penghitungan dengan CR8 konsentrasi nilai tambah sektor industri di Jawa Tengah bentuk struktur pasar oligopoli tipe 2 (<88% untuk CR8). Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa konsentrasi industri pengolahan di Jawa Tengah selama periode tahun 2005-2009 memiliki bentuk struktur pasar oligopoli sesuai dengan teori ukuran Joe S.Bain.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Industri Pengolahan, Rasio Konsentrasi, CR4, CR8
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HF Commerce
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Ekonomi Pembangunan, S1
Depositing User: Users 22801 not found.
Date Deposited: 19 May 2014 17:58
Last Modified: 19 May 2014 17:58
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/18034

Actions (login required)

View Item View Item