HUBUNGAN POLA ASUH ANAK YANG DITINGGAL ORANGTUANYA DAN HARGA DIRI DENGAN KEMANDIRIAN SISWA SMP NEGERI DI WILAYAH KECAMATAN PABELAN KABUPATEN SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009
SUNU PANCARIATNO, 1103506087 (2009) HUBUNGAN POLA ASUH ANAK YANG DITINGGAL ORANGTUANYA DAN HARGA DIRI DENGAN KEMANDIRIAN SISWA SMP NEGERI DI WILAYAH KECAMATAN PABELAN KABUPATEN SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009. Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (HUBUNGAN POLA ASUH ANAK YANG DITINGGAL ORANGTUANYA DAN HARGA DIRI DENGAN KEMANDIRIAN SISWA SMP NEGERI DI WILAYAH KECAMATAN PABELAN KABUPATEN SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009)
- Published Version
Download (665kB) | Preview |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) Pola asuh apa yang mempunyai hubungan signifikansi dengan kemandirian siswa SMP Negeri di wilayah Kecamatan Pabelan. (2) Signifikansi hubungan harga diri dengan kemandirian siswa SMP Negeri di wilayah Kecamatan Pabelan. (3) Signifikansi hubungan pola asuh anak yang ditinggal orangtuanya dan harga diri dengan kemandirian siswa SMP Negeri di wilayah Kecamatan Pabelan. Populasi penelitian ini adalah 195 orang siswa SMP Negeri di wilayah Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang.yang ibunya bekerja di luar negeri/kota secara berturut-turut minimal 2 (dua) tahun, dengan jumlah sampel 123 orang siswa. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) Variabel pola asuh otoriter tidak mempunyai hubungan yang signifikan dengan kemandirian. Hal ini ditunjukkan oleh nilai Rx1.1.y = - 0,108 dengan p = 0, 234 > 0,05; (2) Variabel pola asuh permisif tidak mempunyai hubungan yang signifikan dengan kemandirian. Hal ini ditunjukkan oleh nilai Rx1.2.y = 0,092 dengan p = 0, 312 > 0,05; (3) Variabel pola asuh demokratis mempunyai hubungan yang signifikan dengan kemandirian. Hal ini ditunjukkan oleh nilai Rx1.3.y = 0,244** dengan p = 0, 006 < 0,05; (4) Variabel harga diri mempunyai hubungan yang signifikan dengan kemandirian. Hal ini ditunjukkan oleh nilai Rx2.y = 0,562** dengan p = 0, 000 < 0,05, pada taraf signifikansi 5 persen; (5) hubungan bersama-sama antara variabel pola asuh tipe demokratis dan harga diri dengan kemandirian siswa SMP Negeri yang ditinggal orang tua di wilayah Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang memiliki koefisien korelasi jamak atau multiple correlation (R) sebesar Rx1.3.2.y = 0,572; F = 29,103 dengan p =0,000 < 0,05. Artinya ada hubungan yang signifikan antara variebel pola asuh tipe demokratis dan harga diri secara bersama dengan kemandirian siswa SMP Negeri di wilayah Kecamatan Pabelan. Dengan demikian tujuan penelitian ini dapat dicapai.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kemandirian siswa, Pola asuh , dan Harga diri |
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education |
Fakultas: | Pasca Sarjana > Manajemen Pendidikan, S2 |
Depositing User: | Users 7 not found. |
Date Deposited: | 30 May 2013 01:43 |
Last Modified: | 30 May 2013 01:43 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/16919 |
Actions (login required)
View Item |