Meningkatkan Hasil dan Kualitas Belajar Materi Protista Melalui Praktikum dengan Pendekatan Jelajah Alam Sekitar di SMA Islam Terpadu Al-Hikmah Karanggede.
Hartoyo, 4401405546 (2009) Meningkatkan Hasil dan Kualitas Belajar Materi Protista Melalui Praktikum dengan Pendekatan Jelajah Alam Sekitar di SMA Islam Terpadu Al-Hikmah Karanggede. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (Meningkatkan Hasil dan Kualitas Belajar Materi Protista Melalui Praktikum dengan Pendekatan Jelajah Alam Sekitar di SMA Islam Terpadu Al-Hikmah Karanggede.)
- Published Version
Download (705kB) | Preview |
Abstract
Hasil observasi di SMA Islam Terpadu Al-Hikmah Karanggede yang dilaksanakan oleh peneliti secara nonformal pada tanggal 15 Februari 2008, menunjukkan hasil belajar, aktifitas dam motivasi siswa rendah, metode pembelajaran yang digunakan guru adalah metode ceramah dan jarang praktikum. Materi Protista relatif sulit dipahami oleh siswa karena sifatnya yang abstrak sehingga dalam penyampaian materi guru dituntut membuat pembelajaran yang menarik dan tidak membosankan. Masalah tersebut akan di selesaikan melalui pembelajaran praktikum dengan Pendekatan Jelajah Alam Sekitar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil dan kualitas belajar siswa pada materi protista melalui praktikum dengan pendekatan Jelajah Alam Sekitar di SMA Islam Terpadu Al-Hikmah Karanggede. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Islam Terpadu Al-Hikmah Karanggede pada semester ganjil tahun ajaran 2008/2009. Subyek penelitian ini adalah siswa SMA Islam Terpadu Al-Hikmah Karanggede kelas X. Penelitian dilaksanakan dalam tiga siklus masing-masing siklus terdiri dari tahap pelaksanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Pembelajaran eksplorasi lingkungan dengan mengambil sampel sebagai bahan praktikum melalui pendekatan Jelajah Alam Sekitar. Instrumen yang digunakan berupa tes objektif pilihan ganda yang digunakan untuk mengetahui hasil belajar siswa dan lembar observasi untuk melihat aktifitas siswa selama pembelajaran berlangsung serta angket yang digunakan untuk mengetahui tanggapan siswa dan Guru terhadap pembelajaran yang dilakukan. Hasil penelitian menunjukkan ketuntasan klasikal siswa pada siklus I, II dan III berturut-turut sebanyak 58.33%, 75.00% dan 91.67% dan tingkat keaktifan siswa yang sangat aktif dalam pembelajaran pada siklus I, II dan III berturutberturut sebanyak 41.7%, 66.7%, 83.3%. Kinerja guru dalam proses pembelajaran pada siklus I 84.2%, siklus II 89.4%, siklus III 94.7%. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa pembelajaran melalui praktikum dengan pendekatan Jelajah Alam Sekitar pada materi Protista dapat meningkatkan hasil dan kualitas belajar siswa di kelas X SMA Islam Terpadu Al-Hikmah Karanggede.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | praktikum, hasil belajar, aktifitas, jelajah alam sekitar, materi protista |
Subjects: | Q Science > QH Natural history > QH301 Biology |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi, S1 |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 24 Mar 2011 03:37 |
Last Modified: | 25 Apr 2015 03:54 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/164 |
Actions (login required)
View Item |