Pengaruh Penggunaan Pendekatan Problem-based Learning (PBL) dalam Pembelajaran Materi Pencemaran Lingkungan Terhadap Kemampuan Analisis Siswa


Sandra Atikasari, , 4401408103 (2012) Pengaruh Penggunaan Pendekatan Problem-based Learning (PBL) dalam Pembelajaran Materi Pencemaran Lingkungan Terhadap Kemampuan Analisis Siswa. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pengaruh Penggunaan Pendekatan Problem-based Learning (PBL) dalam Pembelajaran Materi Pencemaran Lingkungan Terhadap Kemampuan Analisis Siswa] Microsoft Word (Pengaruh Penggunaan Pendekatan Problem-based Learning (PBL) dalam Pembelajaran Materi Pencemaran Lingkungan Terhadap Kemampuan Analisis Siswa) - Published Version
Download (15kB)

Abstract

Pendekatan Problem-based Learning (PBL)dinilai efektif untuk menunjang proses pengembangan kemampuan berpikir kritis pada siswa. Kemampuan berpikir kritis secara teoritis dapat berkembang karena adanya pengembangan kemampuan analisis. Kemampuan analisis siswa dapat ditinjau dari kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal-soal analisis/ soal dengan tipe C4. Sedangkan jumlah solusi yang ditemukan siswa merupakan salah satu ciri khas pembelajaran dengan pendekatan Problem-based Learning. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan pendekatan Problem Based Learning terhadap kemampuan analisis siswa pada materi pencemaran lingkungan. Jenis penelitian ini adalah penelitian Quasi Experimental Design dengan desain Pre and Post-test Design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA 1 Ambarawa yang terdiri dari sembilan kelas yakni X-1 sampai dengan X-9 dengan jumlah siswa 279 anak. Pengambilan sampling menggunakan teknik purposive sampling dengan tujuan pengendalian faktor guru yang mengajar dalam keseharian. Sampel yang diperoleh yaitu kelas X-8 yang berjumlah 30 siswa sebagai kelompok eksperimen dan X-7 yang berjumlah 30 siswa sebagai kelompok kontrol.Data yang dikumpulkan berupa data tingkat keterlaksanaan PBL yang diperoleh melalui lembar observasi. Data jumlah solusi siswa dikumpulkan dengan angket dan lembar observasi. Data kemampuan analisis siswa dikumpulkan dengan tes materi pencemaran lingkungan. Data dianalisis secara kuantitatif. Peningkatan kemampuan analisis siswa dianalisis dengan uji t, sedangkan data jumlah solusi dan skor kemampuan analisis siswa dianalisis dengan analisis varian (anava), kemudian dilanjutkan dengan uji regresi linier sederhana. Hasil penelitian yang diperoleh adalah tingkat keterlaksanaan PBL yang tergolong tinggi (81,1%). Hasil analisis statistik menggunakan uji t menunjukkan perbedaan yang nyata dari rata-rata selisih nilai pre-test post-test antara kelas eksperimen dan kelas kontrol (thitung2.253>ttabel1.67). Hasil anava menunjukkan adanya perbedaan yang nyata dari rata-rata skor post-test siswa berdasarkan kelompok jumlah solusi (Fhitung4,933>Ftabel2,975). Hasil pengujian dengan regresi linier sederhana menunjukkan bahwa ada pengaruh jumlah solusi siswa dengan skor siswa dalam menyelesaikan soal analisis (nilai sig.<0.05; r square 0,281) dengan persamaan regresi Ŷ = 46.421 + 0.59 X. Simpulan dari penelitian ini adalah penerapan PBL berpengaruh terhadap kemampuan analisis siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: kemampuan analisis siswa; pencemaran lingkungan;Problem-based Learning
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 01 Oct 2012 03:02
Last Modified: 01 Oct 2012 03:02
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/15674

Actions (login required)

View Item View Item