Hubungan kemampuan sight reading dan ear training dengan kemampuan bermain biola di sanggar string biggest Semarang
Mukhamad Sobirin, 2501404105 (2009) Hubungan kemampuan sight reading dan ear training dengan kemampuan bermain biola di sanggar string biggest Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF (Hubungan kemampuan sight reading dan ear training dengan kemampuan bermain biola di sanggar string biggest Semarang)
- Published Version
Download (451kB) |
Abstract
Sanggar string biggest semarang sebagai salah satu sekolah musik yang mempunyai program pendidikan yaitu lembaga kursus yang mengarah ke sekolahsekolah formal. Dalam pembelajarannya sanggar string biggest mengarah ke musik instrumental, khususnya alat musik biola. Pada pembelajaran biola di sanggar string biggest Semarang, penulis mengasumsikan bahwa metode pembelajaran menggunakan metode sight reading. Bertumpu dari permasalahan tentang biola dalam pembelajaran musik instrumental, penelitian ini penulis tertarik untuk meneliti lebih lanjut tentang hubungan metode yang biasa digunakan dalam pembelajaran musik khususnys biola, yaitu (1) Apakah terdapat hubungan sight reading dengan kemampuan bermain biola. (2) Apakah terdapat hubungan ear training dengan kemampuan bermain biola.(3) Apakah terdapat hubungan sight reading dan ear training dengan kemampuan bermain biola. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif desain asosiasi (korelasi). Populasi dalam penelitian ini adalah siswa sanggar string biggest berjumlah 120 siswa dan pengambilan sampel, peneliti menggunakan metode simple random sampling karena mempunyai cara obyektif untuk menilai presisi hasilnya dan memungkinkan untuk menaksir dan menghitung besarnya variasi sampling atau kekeliruan. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa sanggar string biggest semarang berjumlah 20 siswa. Dalam pengumpulan data untuk bahan yang digunakan dengan metode tes, karena untuk memperoleh data yang diperlukan dalam penelitian ini. Analisis data menggunakan statistik inferensial atau sering disebut statistik induktif atau statistik probabilitas yaitu digunakan untuk menganalisis data sampel dan hasilnya diberlakukan untuk populasi. Dari hasil penelitian (1). Terdapat hubungan sight reading dengan kemampuan bemain biola di sanggar string biggest semarang hasil analisis regresi antara sight reading dengan kemampuan bermain biola diperoleh persamaan regresi Dari persamaan tersebut menunjukkan jika kemampuan sight reading meningkat sebesar 1 skor maka kemampuan bermain biola meningkat pula sebesar 0,319 1 ^ Υ = 5,701+ 0,319Χ 1 Χ pada konstanta 5,701 dan sebaliknya jika kemampuan sight reading menurun sebesar 1 skor maka kemampuan bermain biola menurun pula sebesar 0,319 1 Χ pada konstanta 5,701 dan hasil uji korelasi regresi = 0,784 dan = 0,444 yang berarti > .( (2). Tidak terdapat hubungan ear training dengan kemampuan bemain biola di sanggar string biggest semarang ditujukan analisis regresi antara ear training dengan kemampuan bermain biola diperoleh persamaan regresi . Dari persamaan tersebut menunjukkan jika kemampuan ear training meningkat sebesar 1 skor maka kemampuan bermain biola meningkat pula sebesar -0,097 hitung r tabel r hitung r tabel r 2 ^Υ = 5,701+ −0,097Χ 2 Χ pada konstanta 5,701 dan sebaliknya jika kemampuan ear training menurun sebesar 1 skor maka kemampuan bermain biola menurun pula sebesar -0,097 2 Χ pada konstanta 5,701 dan hasil uji korelasi regresi = -0,181 dan = 0,444 yang berarti < . (3). Terdapat hubungan kemampuan sight reading dan ear training dengan kemampuan bermain biola. Berdasarkan perhitungan diperoleh harga r hitung r tabel r hitung r tabe r 2 = 0,620. F (uji kelinieran) sig < 0,05 harga yang diperoleh sebesar 62,0%, rhitung = 0,787 dan rtabel = 0,444 yang berarti rhitung > rtabel. Berdasarkan hasil penelitian, maka disarankan kemampuan sight reading dan ear training lebih ditingkatkan karena secara bersama-sama sight reading dan ear training berhubungan yaitu dengan meningkatnya hubungan korelasi antara kemampuan sight reading dan ear training terhadap kemampuan bermain biola yaitu 0,898.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Subjects: | M Music and Books on Music > M Music P Language and Literature > PN Literature (General) > PN2000 Dramatic representation. The Theater |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Musik) |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 15 Apr 2011 03:00 |
Last Modified: | 25 Apr 2015 04:27 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/1561 |
Actions (login required)
View Item |