Analisis Kelayakan Buku Teks Pelajaran IPS Terpadu (Ekonomi) Kelas VII Pada SMP Negeri di Kabupaten Kudus


Fanny Permatasari, 7101408046 (2012) Analisis Kelayakan Buku Teks Pelajaran IPS Terpadu (Ekonomi) Kelas VII Pada SMP Negeri di Kabupaten Kudus. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Analisis Kelayakan Buku Teks Pelajaran IPS Terpadu (Ekonomi) Kelas VII Pada SMP Negeri di Kabupaten Kudus] Microsoft Word (Analisis Kelayakan Buku Teks Pelajaran IPS Terpadu (Ekonomi) Kelas VII Pada SMP Negeri di Kabupaten Kudus) - Published Version
Download (32kB)

Abstract

Buku teks pelajaran merupakan salah satu komponen penting dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah. Pembelajaran IPS Terpadu di sekolah saat ini kurang memanfaatkan buku teks pelajaran. Tujuan penelitian ini mendeskripsikan dan menganalisis: (1) Kesesuaian materi buku teks pelajaran dengan SK dan KD, (2) Tingkat keterbacaan buku teks pelajaran menggunakan Formula Fry, (3) Kelayakan penyajian buku teks pelajaran menurut BSNP, (4) Kelayakan kegrafikan buku teks pelajaran menurut BSNP. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Subyek dari penelitian adalah guru mata pelajaran IPS Terpadu. Fokus penelitian adalah buku teks pelajaran IPS terpadu kelas VII. Pengambilan sampel menggunakan teknik purpusive sampling. Untuk mempermudah dalam membedakan buku yang di teliti buku teks diberikan kode dengan huruf kapital. Buku A untuk buku terbitan Pustaka Indah dan buku B untuk terbitan Tiga Serangkai. Penilaian tingkat kelayakan buku teks pelajaran menggunakan standar yang digunakan oleh BSNP. Hasil analisis buku teks pelajaran IPS Terpadu (Ekonomi) sebagai berikut: Kesesuaian materi buku teks pelajaran dengan SK dan KD Buku A dari hasil analisis menunjukkan kesesuaian SK dan KD 100% dan kesesuaian indikator 85,71%, buku B hasil analisis kesesuaian SK dan KD 100% dan kesesuaian indikator 76,19%. Analisis tingkat keterbacaan buku teks pelajaran menggunakan formula Fry. Buku A diketahui tingkat keterbacaannya yaitu mudah 0, sesuai 0, sulit 7 dan invalid 1, buku B yaitu mudah 0, sesuai 2, sulit 4 dan invalid 2. Kelayakan penyajian buku teks pelajaran diketahui hasilnya buku A skornya adalah 82,75 dan buku B skornya 79,25. Kelayakan kegrafikan buku teks pelajaran diketahui buku A dengan skor 202 dan buku B dengan skor 200. Hasil dari penelitian dapat di simpulkan: (1) kedua buku sesuai dengan kurikulum, (2) tingkat keterbacaan kedua buku masih perlu disesuaikan dengan peserta didik kelas VII, (3) penyajian kedua buku sangat layak, (4) kegrafikkan kedua buku sangat layak. Saran yang dapat diberikan: (1) guru melengkapi materi bentuk penggunaan lahan, tujuan badan usaha dan badan usaha yang dikelola secara professional dan manusiawi dengan bahan ajar lain, (2) penggunaan kata dan susunan kalimat kedua buku disesuaikan dengan peserta didik kelas VII, (3) sebaiknya penulis buku B menambahkan peta konsep dan daftar indeks, (4) penulis dan penerbit kedua buku hendaknya melakukan revisi ilustrasi gambar yang kurang jelas.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Analisis, Buku Teks Pelajaran, IPS Terpadu, Standar BSNP
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 18 Sep 2012 02:31
Last Modified: 18 Sep 2012 02:31
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/15486

Actions (login required)

View Item View Item