Pengendalian Lampu Lalu Lintas Berbasis Komputer Program Visual Basic 6.0
Nur Adi Firawan, 5352303009 (2006) Pengendalian Lampu Lalu Lintas Berbasis Komputer Program Visual Basic 6.0. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (Pengendalian Lampu Lalu Lintas Berbasis Komputer Program Visual Basic 6.0)
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Lampu lalu lintas adalah lampu yang digunakan untuk mengatur kelancaran lalu lintas di suatu persimpangan jalan. Karena fungsinya yang begitu penting maka lampu lalu lintas harus dapat dikendalikan dengan semudah mungkin. Sebagian besar pengendalian lampu lalu lintas pada saat ini masih menggunakan timer dan waktu nyala lampu sudah di setting dari awal. Hal itu menyebabkan operator sulit untuk mengubah waktu nyala lampu lalu lintas pada tiap-tiap arah setiap saat. Salah satu solusi untuk hal tersebut diatas adalah dengan merancang sebuah pengendali lampu lalu lintas dengan menggunakan komputer program Visual Basic 6.0 dengan waktu nyala lampu dapat diubah setiap saat. Pada tugas akhir ini akan dirancang sebuah sistem pengendalian lampu lalu lintas khususnya untuk simpang empat, dengan menggunakan komputer program Visual Basic 6.0 dan memanfaatkan port paralel sebagai interfacing. Perancangan dilakukan dengan cara pembuatan rangkaian sakelar digital berupa driver relay yang dikemas dalam bentuk pesawat simulasi/miniatur. Setelah itu merancang perangkat lunak sebagai pengendali yang mengatur keluaran sinyal pada port paralel yang kemudian port paralel tersebut dihubung dengan lampu lalu lintas melalui rangkaian sakelar digital. Dengan pengaturan sinyal pada port paralel itulah maka lama waktu dan kondisi lampu lalu lintas dapat diatur setiap saat. Pengujian pengendali ini dilakukan pada perbandingan lama waktu nyala lampu sesuai setting pada program pengendali dengan waktu yang sebenarnya. Serta perbandingan kondisi nyala lampu di program pengendali dengan kondisi nyala lampu di pesawat simulasi. Hasil pengujian dari perbandingan waktu dan kondisi nyala lampu antara program pengendali dengan pesawat simulasi adalah sama sesuai jenis kendali yang dipilih. Dapat disimpulkan bahwa sistem pengendalian lampu lalu lintas ini terbukti mampu bekerja dengan baik dalam mengatur lama waktu dan kondisi nyala lampu khususnya pada persimpangan empat jalan, walaupun masih banyak kekurangan. Salah satunya adalah sistem pengendali ini belum dilengkapi dengan sensor kepadatan. Oleh karena itu untuk pengembangan pengendali ini perlu ditambahkan sensor kepadatan.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical and Electronic Engineering |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Teknik Elektro, D3 |
Depositing User: | Hapsoro Adi Perpus |
Date Deposited: | 14 Apr 2011 06:01 |
Last Modified: | 25 Apr 2015 04:26 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/1504 |
Actions (login required)
View Item |