Media Pembelajaran Mata Kuliah Sistem Proteksi Jaringan Distribusi Listrik Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang


Varika Wicaksono, 5301408031 (2012) Media Pembelajaran Mata Kuliah Sistem Proteksi Jaringan Distribusi Listrik Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Media Pembelajaran Mata Kuliah Sistem Proteksi Jaringan Distribusi Listrik Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang] Microsoft Word (Media Pembelajaran Mata Kuliah Sistem Proteksi Jaringan Distribusi Listrik Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang) - Published Version
Download (32kB)

Abstract

Media pembelajaran merupakan alat yang dapat dijadikan jembatan untuk menghubungkan dunia nyata dan menghadirkannya dihadapan siswa, sehingga pembelajaran yang menggunakan media pembelajaran dapat mempengaruhi terhadap efektivitas pembelajaran dan hasil belajar siswa. Dalam proses belajar mengajar mata kuliah Sistem Proteksi, dosen lebih banyak menggunakan metode ceramah,dan tanya jawab, serta media pembelajaran yang digunakan masih kurang interaktif dan cenderung membosankan. Dengan memanfaatkan software Macromedia Flash 8 Profesional akan dapat membuat suatu media pembelajaran yang menarik dan interaktif, sehingga materi-materi dalam mata kuliah Sistem Proteksi seperti cara kerja alat pengaman listrik dapat dengan mudah dipahami oleh mahasiswa, karena ditampilkan dalam bentuk gambar animasi atau suatu simulasi yang atraktif. Permasalahannya adalah apakah program media pembelajaran interaktif Sistem Proteksi yang direncanakan dan dibuat dapat mengatasi kelemahan model media pembelajaran yang non-interaktif. Untuk itu perlu dilakukan penelitian untuk mengetahui tingkat kelayakan program media pembelajaran mata kuliah Sistem Proteksi sebagai media pembelajaran yang menarik dan interaktif. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi dan angket kepada 3 orang dosen ahli media, 3 orang dosen ahli materi, dan 25 orang mahasiswa yang dijadikan sebagai responden atau objek penelitian. Metode analisis data yang digunakan adalah metode analisis statistik deskripstif. Hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan, program Media Pembelajaran Interaktif Sistem Proteksi dikategorikan sebagai media yang layak digunakan untuk media pembelajaran dalam perkuliahan, karena mendapatkan penilaian dari dosen sebanyak 81,15% dengan pembagian penilaian variabel interaktif (84,03%), penilaian variabel menarik (77,93%), dan penilaian kriteria pendidikan (81,48%). Sedangkan dari mahasiswa mendapatkan penilaian sebanyak 80,42% dengan pembagian penilaian variabel interaktif (83,5%) dan penilaian variabel menarik (78,72%). Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, disimpulkan bahwa program Media Pembelajaran Interaktif Mata Kuliah Sistem Proteksi ini layak digunakan untuk media pembelajaran dalam perkuliahan dan media pembelajaran ini akan dapat meningkatkan efektifitas kegiatan perkuliahan serta mampu meningkatkan hasil belajar mahasiswa. Disarankan perlu ada perbaikan pada program ini agar lebih standar dan sempurna dengan peralatan dan software yang lebih mendukung.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: media pembelajaran, interaktif, menarik, sistem proteksi
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
T Technology > TK Electrical and Electronic Engineering
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Elektro, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 05 Sep 2012 00:44
Last Modified: 05 Sep 2012 00:44
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/14929

Actions (login required)

View Item View Item