PENGARUH ENVIRONMENTAL PERFORMANCE TERHADAP FINANCIAL PERFORMANCE PERUSAHAAN BERDASARKAN PERINGKAT PENGHARGAAN PROPER


AMY RAHMA , 7250406585 (2010) PENGARUH ENVIRONMENTAL PERFORMANCE TERHADAP FINANCIAL PERFORMANCE PERUSAHAAN BERDASARKAN PERINGKAT PENGHARGAAN PROPER. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGARUH ENVIRONMENTAL PERFORMANCE TERHADAP FINANCIAL PERFORMANCE PERUSAHAAN BERDASARKAN PERINGKAT PENGHARGAAN PROPER]
Preview
PDF (PENGARUH ENVIRONMENTAL PERFORMANCE TERHADAP FINANCIAL PERFORMANCE PERUSAHAAN BERDASARKAN PERINGKAT PENGHARGAAN PROPER) - Published Version
Download (4MB) | Preview

Abstract

Dewasa ini, stakeholders tengah tertarik terhadap kerusakan lingkungan akibat aktivitas yang dilakukan perusahaan yang merupakan tanggungjawab perusahaan. Melalui penerapan sistem manajemen lingkungan, perusahaan dapat memangkas biaya-biaya lingkungan sehingga diperoleh laba yang meningkat dan berbanding lurus terhadap rasio keuangan. Hasil observasi awal menunjukkan hasil yang kontradiktif, sehingga penelitian ini bertujuan untuk menguji kembali pengaruh kinerja lingkungan terhadap kinerja keuangan dengan menggunakan dua variabel kontrol yaitu beta dan firm size (FS). Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang terdaftar sebagai peserta PROPER tahun 2004, 2006, dan 2008. Pengambilan sampel menggunakan purposive sampling diperoleh 48 sampel. Variabel dependen adalah kinerja keuangan yang terdiri dari 3 indikator yaitu PER, ROI, dan ROE. Sedangkan variabel dependen adalah environmental performance (EP) dengan indikator peringkat penghargaan PROPER, dan variabel kontrol terdiri atas beta dan firm size (FS). Metode pengumpulan data adalah dokumentasi dan analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa environmental performance (EP) tidak berpengaruh terhadap PER. Environmental performance (EP) berpengaruh positif signifikan terhadap ROI, sedangkan terhadap ROE pengaruhnya negatif tidak signifikan. Beta menunjukkan hasil yang tidak signifikan baik terhadap ROI, maupun ROE. Variabel firm size (FS) memberikan hasil yang positif terhadap ROI dan ROE, namun hanya signifikan pada ROI. Simpulan dari penelitian ini adalah environmental performance (EP) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan (untuk ROI). Saran yang dapat direkomendasikan kepada penelitian selanjutnya adalah (1) peneliti selanjutnya lebih baik menggunakan sampel yang lebih besar, (2) peneliti selanjutnya lebih baik menambahkan indikator kinerja lingkungan yang lainnya, (3) peneliti selanjutnya diharapkan memperhatikan adanya saham tidur agar nilai beta saham tidak disertakan dalam penelitian. ----------------------------------------------------> Currently, stakeholders are more interested in the environmental damage arising from activities undertaken company. Which it is the responsibility of the company. Through the implementation of environmental management systems, companies can cut the environmental costs. Then there was an increase of profits proportional to the financial ratios. Results of preliminary observations showed contradictory results, so this study aims to reexamine the influence of environmental performance on financial performance by using two control variables are the beta and firm size (FS). While the population used in this study are all companies registered as participants PROPER 2004, 2006, and 2008. Sampling through purposive sampling obtained 48 samples. The dependent variable is financial performance consisting of 3 indicators of PER, ROI, and ROE. While the dependent variable is the environmental performance (EP) with ratings of indicators PROPER awards, and control variables consists of the systematic risk (BETA) and firm size (FS). Methods of data collection is the documentation and analysis of data using descriptive analysis and multiple linear regression analysis. Result of the research indicate that all independent variable have’nt an effect on PER and it’s not significant. Environmental performance (EP) has positive significant effect on ROI, while a negative effect on ROE is not significant. Systematic risk (BETA) showed no significant result both to ROI and also ROE. Variable firm size (FS) give results against ROI and ROE, but significant on ROI only. The conclusions of this study is the environmental performance (EP) has positive and significant impact on financial performance (ROI). Suggestions that could be recommended to the research are (1) to the next research is better use a larger sampel, (2) to the next research better environmental performance indicators add another, (3) expected to consider the existence of sleep for value stocks beta stocks do not included in the study.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kinerja Keuangan, PER, ROI, ROE, Kinerja Lingkungan, systematic risk (beta), Ukuran Perusahaan. Financial Performance, PER, ROI, ROE, Environmental Performance, systematic risk (beta), firm size.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
H Social Sciences > HG Finance
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Akuntansi, S1
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 13 Apr 2011 04:17
Last Modified: 25 Apr 2015 04:24
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/1408

Actions (login required)

View Item View Item