Peningkatan Keterampilan Menulis Surat Undangan Resmi Melalui Pemodelan Teknik Rumpang pada Siswa Kelas VI SDN Purwoyoso 01 Ngaliyan Kota Semarang


Alvi Islami Ni’mah, 1402408088 (2012) Peningkatan Keterampilan Menulis Surat Undangan Resmi Melalui Pemodelan Teknik Rumpang pada Siswa Kelas VI SDN Purwoyoso 01 Ngaliyan Kota Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Peningkatan Keterampilan Menulis Surat Undangan Resmi Melalui Pemodelan Teknik Rumpang pada Siswa Kelas VI SDN Purwoyoso 01 Ngaliyan Kota Semarang] Microsoft Word (Peningkatan Keterampilan Menulis Surat Undangan Resmi Melalui Pemodelan Teknik Rumpang pada Siswa Kelas VI SDN Purwoyoso 01 Ngaliyan Kota Semarang) - Published Version
Download (28kB)

Abstract

Melalui kegiatan menulis, diharapkan siswa dapat menuangkan idenya, baik itu bersifat ilmiah maupun imajinatif. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara dengan guru kelas VI, diketahui bahwa tingkat keterampilan menulis surat resmi siswa kelas VI SDN Purwoyoso 01 Ngaliyan Kota Semarang masih rendah. Rendahnya keterampilan siswa dalam menulis surat resmi dikarenakanmereka baru mengenal surat resmi pada saat berada di kelas V sehingga pengetahuan tentang surat resmi di kelas VI sangat minim, kurang tepatnya guru memilih teknik pembelajaran mengurangi minat siswa dalam mengikuti pembelajaran menulis surat resmi. Untuk mengatasi rendahnya keterampilan menulis surat undnagan resmi tersebut, peneliti memberikan solusi pembelajaran dengan menggunakan pemodelan yang dikombinasikan dengan teknik rumpang. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah peningkatan keterampilan guru, peningkatan aktivitas siswa, dan peningkatan keterampilan menulis siswa dalam menulis surat undangan resmi setelah diterapkannya pemodelan teknik rumpang. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan dua siklus masing-masing siklus dua pertemuan. Pengambilan data dilakukan dengan tes dan nontes. Alat pengambilan data yang digunakan berupa pedoman observasi,catatan lapangan, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu teknik kuantitatif dan kualitatif. Berdasarkan hasil analisis data tes, diketahui bahwa keterampilan menulis surat undangan resmi siswa kelas VI SDN Purwoyoso 01 Ngaliyan Kota Semarang mengalami peningkatan sebesar 36,67%. Dari hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa pemodelan teknik rumpang dapat meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa, dan keterampilan siswa menulis surat undangan resmi. Disarankan bagi guru untuk menggunakan pemodelan teknik rumpang dalam pembelajaran menulis. Selain itu, hendaknya guru menghadirkan model yang bisa dijadikan panutan oleh siswa dalam pembelajaran

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: keterampilan menulis, surat undangan resmi, pemodelan, teknik rumpang.
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 23 Aug 2012 00:37
Last Modified: 23 Aug 2012 00:37
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/14024

Actions (login required)

View Item View Item