Peranan Padepokan Seni Murni Asih Terhadap Kelompok Musikalisasi Puisi Yang Berkembang Di Kota Kudus.
Widdhi Bagus Pangesti, 2501404040 (2009) Peranan Padepokan Seni Murni Asih Terhadap Kelompok Musikalisasi Puisi Yang Berkembang Di Kota Kudus. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (Peranan Padepokan Seni Murni Asih Terhadap Kelompok Musikalisasi Puisi Yang Berkembang Di Kota Kudus.)
- Published Version
Download (864kB) | Preview |
Abstract
Latar belakang dalam penelitian ini didasarkan pada fenomena yang terjadi di Padepokan Seni Murni Asih (PaSMA). Setiap malam sabtu pahing padepokan tersebut selalu diadakan pentas kesenian yang berwujud musikalisasi puisi, teater, pembacaan puisi, dan lain sebagainya. Selain itu PaSMA sering digunakan sebagai tempat untuk pertemuan dan juga sebagai tempat untuk latihan dari segala komunitas seni. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimanakah peranan PaSMA terhadap kelompok musikalisasi puisi yang berkembang di kota Kudus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah peranan PaSMA terhadap kelompok musikalisasi puisi yang berkembang di kota Kudus. Metode yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif yang memberikan gambaran data-data yang menggambarkan atau menguraikan tentang hal-hal yang berhubungan dengan keadaan. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini adalah teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik interaktif dimulai dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa peranan PaSMA terhadap kelompok Musikalisasi Puisi yang berkembang di kota Kudus meliputi peranan anggota organisasi yang terdiri atas ketua, sekretaris, bendahara dan anggota. Selain itu tersedianya sarana dan prasarana yang lengkap dan mendukung berkembangnya Musikalisasi Puisi seperti fasilitas PaSMA yang meliputi tempat pertemuan; ruang latihan; tempat pementasan; tata busana dan tata rias, metode pembelajaran dan materi pembelajaran di Padepokan Seni Murni Asih (PaSMA). Kesimpulan yang dapat diambil adalah peranan ketua, sekertaris, bendahara dan anggota sangat terkait dan tidak dapat dipisahkan, sarannya adalah agar para anggota PaSMA dapat menjalankan tugasnya sesuai dengan peranannya dalam mensikapi adanya kesenian Musikalisasi Puisi yang ada di Kudus.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Padepokan Seni Murni Asih (PaSMA), Musikalisasi Puisi |
Subjects: | N Fine Arts > NX Arts in general P Language and Literature > PN Literature (General) > PN2000 Dramatic representation. The Theater |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Musik) |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 13 Apr 2011 01:14 |
Last Modified: | 25 Apr 2015 04:23 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/1355 |
Actions (login required)
View Item |