Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Akuntansi Dengan Penerapan Metode Pembelajaran Berbalik (Reciprokal Teaching) Pada Pokok Bahasan Jurnal Penyesuaian Perusahaan Dagang Siswa Kelas X Akuntansi SMK Teuku Umar Semarang
Meta Indriana, 3301405565 (2009) Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Akuntansi Dengan Penerapan Metode Pembelajaran Berbalik (Reciprokal Teaching) Pada Pokok Bahasan Jurnal Penyesuaian Perusahaan Dagang Siswa Kelas X Akuntansi SMK Teuku Umar Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Akuntansi Dengan Penerapan Metode Pembelajaran Berbalik (Reciprokal Teaching) Pada Pokok Bahasan Jurnal Penyesuaian Perusahaan Dagang Siswa Kelas X Akuntansi SMK Teuku Umar Semarang)
- Published Version
Download (794kB) | Preview |
Abstract
Keberhasilan siswa mencapai standar ketuntasan belajar ditentukan oleh faktor internal faktor eksternal. Faktor internal adalah kunci utama dari keberhasilan proses pembelajaran yang berasal dari diri siswa. Sedangkan faktor eksternal adalah faktor pendukung yang mengoptimalkan kemampuan siswa yang berasal dari lingkungan keluarga, lingkungan sekolah dan lingkungan masyaralat. Faktor yang dibahas dalam penelitian ini adalah faktor eksternal yang berasal dari lingkungan sekolah yaitu metode pembelajaran. Selama proses pembelajaran menggunakan Motode Pembelajaran Berbalik yaitu metode pembelajaran yang memberikan bimbingan antar kelompok untuk bekerjasama dalam penguasaan materi dan memberikan pemahaman mandiri. Permasalahan dalam penelitian ini adalah: Bagaimana aktivitas siswa selama proses pembelajaran dan hasil belajar siswa setelah mengikuti pembelajaran Akuntansi dengan metode pembelajaran berbalik pada pokok bahasan jurnal penyesuaian perusahaan dagang Siswa Kelas X Akuntansi SMK Teuku Umar Semarang? Penelitian ini menggunakan analisis data kuantitatif dan kualitatif. Berdasarkan hasil pre tes diketahui nilai rata-rata sebesar 43,61 dan ketuntasan belajar diperoleh 12,60%. Hasil siklus I diketahui bahwa nilai rata-rata sebesar 69,03. Ketuntasan belajar diperoleh 51,61%. Rata-rata keterampilan guru dalam mengelola pembelajaran sebesar 3,2. Rata-rata keaktifan siswa dalam pembelajaran individu sebesar 2,8 dan dalam kelompok sebesar 3,0. Hasil siklus II diketahui bahwa nilai rata-rata sebesar 78,39. Ketuntasan belajar diperoleh 90,32%. Rata-rata keterampilan guru dalam mengelola pembelajaran sebesar 3,4. Rata-rata keaktifan siswa dalam pembelajaran individu sebesar 3,0 dan dalam kelompok sebesar 3,25. Dengan demikian, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran berbalik dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas X Akuntansi SMK Teuku Umar Semarang pada materi jurnal penyesuaian perusahaan dagang. Mengacu pada hasil penelitian, maka penulis menyarankan : 1. Penerapkan metode pembelajaran berbalik perlu memperhatikan alokasi waktu yang tersedia, karena dalam pelaksanaanya membutuhkan waktu yang cukup lama dan peran siswa sangat dominan dalam pelaksanaan pembelajaran akan tetapi guru tetap sebagai nara sumber utama. 2. Penerapan metode pembelajaran berbalik perlu ditindak lanjuti dan dikembangkan sebagai salah satu alternatif variasi pembelajaran akuntansi sebagai upaya meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Motode Pembelajaran Berbalik (Resiprocal Teaching), Hasil Belajar, Jurnal Penyesuaian pada Perusahaan Dagang. |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting L Education > L Education (General) |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi, S1 |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 12 Apr 2011 07:54 |
Last Modified: | 25 Apr 2015 04:22 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/1335 |
Actions (login required)
View Item |