Tanggapan Kelompok Suporter Panser Biru Terhadap Pemberitaan PSIS Semarang Di Harian Umum Suara Merdeka


Riful Prasetyanto, 6250406099 (2012) Tanggapan Kelompok Suporter Panser Biru Terhadap Pemberitaan PSIS Semarang Di Harian Umum Suara Merdeka. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Tanggapan Kelompok Suporter Panser Biru Terhadap Pemberitaan PSIS  Semarang Di Harian Umum Suara Merdeka] Microsoft Word (Tanggapan Kelompok Suporter Panser Biru Terhadap Pemberitaan PSIS Semarang Di Harian Umum Suara Merdeka) - Published Version
Download (12kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah : 1) Untuk mengetahui tanggapan kelompok suporter Panser Biru terhadap pemberitaan PSIS Semarang di Harian Umum Suara Merdeka.2) Mengetahui tanggapan kelompok suporter Panser Biru terhadap isi pemberitaan PSIS Semarang di Harian Umum Suara Merdeka. 3) Mengetahui tanggapan kelompok suporter Panser Biru terhadap nilai berita PSIS Semarang di Harian Umum Suara Merdeka. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah suporter panser biru berjumlah 9550 orang. Sampel penelitian sebanyak 58 orang. Teknik sampling menggunakan teknik purposive sample. Teknik pengambilan data dengan menggunakan angket, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakn teknik deskriptif persentase. Hasil analisis data menunjukan 1) Tanggapan Panser Biru terhadap pemberitaan PSIS Semarang di Harian Umum Suara Merdeka adalah 76,00 % atau sangat tinggi, dengan perincian yang menyatakan sangat setuju 18,97 %, setuju 81,03 % dan 0.00 % untuk tidak setuju dan sangat tidak setuju. 2) Aspek isi pemberitaan rata-rata tanggapan kelompok suporter Panser Biru terhadap pemberitaan PSIS Semarang di harian umum Suara Merdeka adalah 75,80 % atau sangat tinggi, dengan perincian yang menyatakan sangat setuju 17,24 %, setuju 81,03 %, tidak setuju 1,72 % dan sangat tidak setuju 0.00 %, dan 3) Aspek nilai berita rata-rata tanggapan kelompok suporter panser biru terhadap pemberitaan PSIS Semarang di harian umum suara merdeka adalah 75,50 % atau sangat tinggi, dengan perincian yang menyatakan sangat setuju 15,52 %, setuju 82,76 %, tidak setuju 1,72 % dan sangat tidak setuju 0.00 %. Simpulannya adalah besarnya tanggapan kelompok suporter panser biru terhadap pemberitaan PSIS Semarang di Harian Umum Suara Merdeka adalah sangat tinggi, aspek isi pemberitaan rata-rata tanggapan kelompok suporter Panser Biru terhadap pemberitaan PSIS Semarang di harian umum Suara Merdeka adalah sangat tinggi, sedangkan aspek nilai berita rata-rata tanggapan kelompok suporter Panser Biru terhadap pemberitaan PSIS Semarang di harian umum Suara Merdeka adalah sangat tinggi. Tanggapan kelompok suporter Panser Biru terhadap pemberitaan PSIS Semarang di harian umum Suara Merdeka harus tetap dipertahankan, baik dari suporter itu sendiri ataupun pihak-pihak yang terkait yang mendukung adanya suporter Panser Biru ini dan sebaiknya juga ditindaklanjuti pada aspek-aspek psikologis lainnya, sehingga dapat diperoleh deskripsi lengkap tentang kelompok suporter Panser Biru yang nantinya dijadikan dasar pembinaan untuk mencapai prestasi yang maksimal untuk kemajuan persepakbolaan nasional.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Tanggapan , Pemberitaan PSIS, Suporter
Subjects: N Fine Arts > NE Print media
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Ilmu Keolahragaan, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 09 Jul 2012 01:54
Last Modified: 09 Jul 2012 01:54
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/13192

Actions (login required)

View Item View Item