Efektifitas Penggunaan Alat Bantu CD Interaktif Pembelajaran Teknik Menggambar Pada Siswa Kelas 2G SMK N 3 Semarang


M. Yusuf Latif, 5101404010 (2009) Efektifitas Penggunaan Alat Bantu CD Interaktif Pembelajaran Teknik Menggambar Pada Siswa Kelas 2G SMK N 3 Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Efektifitas Penggunaan Alat Bantu CD Interaktif Pembelajaran Teknik Menggambar Pada Siswa Kelas 2G SMK N 3 Semarang]
Preview
PDF (Efektifitas Penggunaan Alat Bantu CD Interaktif Pembelajaran Teknik Menggambar Pada Siswa Kelas 2G SMK N 3 Semarang) - Published Version
Download (562kB) | Preview

Abstract

Melalui pemanfaatan alat bantu CD interaktif, pendampingan diharapkan akan lebih optimal. Siswa akan diberi alat bantu CD interaktif untuk membantu proses belajar yang dilakukan. Dengan demikian diharapkan perhatian kepada siswa akan lebih optimal serta hasil belajar yang dicapaipun akan lebih maksimal. efektifitas alat bantu CD interaktif dapat tercapai jika hasil belajar siswa lebih baik dibandingkan dengan hasil belajar siswa yang melaksanakan kegiatan belajar dengan menggunakan metode konvensional. Masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah bagaimanakah efektifitas penggunaan alat bantu CD interaktif terhadap hasil belajar materi menggambar dengan program autocad siswa kelas 2 G SMK N 3 Semarang Penelitian ini dilaksanakan di SMK N 3 Semarang. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas 2 G SMK N 3 Semarang Berdasarkan hasil penelitian ini maka kesimpulan yang dapat diperoleh adalah metode pembelajaran dengan bantuan alat bantu CD interaktif lebih efektif diterapkan untuk meningkatkan hasil belajar dibandingkan dengan metode pembelajaran konvensional. Hal ini terlihat dari skor rata-rata hasil post test kelompok eksperimen (tutorial) lebih tinggi daripada kelompok kontrol (konvensional). Melalui media alat bantu CD interaktif siswa akan terbantu karena Siswa yang masih mengalami kesulitan pada satu tahap materi dapat mengulang kembali sampai dia berhasil menguasainya. Hal ini akan meminimalisir titik buta yang memutuskan tali keterkaitan materi ajar yang memiliki sifat relevan sehingga siswa akan mengalami perkembangan sesuai dengan kemampuannya tanpa harus menyesuaikan dengan pencapaian materi siswa. Saran yang dapat peneliti berikan berdasarkan hasil penelitian ini adalah untuk mencapai tujuan pembelajaran yang lebih baik dan optimal, sebaiknya guru mampu menerapkan berbagai metode pembelajaran yang kreatif serta mengutamakan keaktifan siswa dalam proses pembelajaran, hasil penelitian ini seyogyanya dapat dijadikan acuan penerapan metode pembelajaran dengan alat bantu CD interaktif pada kelas dan materi ajar yang lain.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Subjects: T Technology > TH Building construction
T Technology > TK Electrical and Electronic Engineering
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Bangunan, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 12 Apr 2011 02:03
Last Modified: 25 Apr 2015 04:22
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/1308

Actions (login required)

View Item View Item