Analisis Butir Soal Mata Pelajaran Sejarah Untuk Ujian Akhir Semester Kelas X SMA Negeri Pulokulon Kabupaten Grobogan Tahun 2010/2011
Ning Eny, 3101408014 (2012) Analisis Butir Soal Mata Pelajaran Sejarah Untuk Ujian Akhir Semester Kelas X SMA Negeri Pulokulon Kabupaten Grobogan Tahun 2010/2011. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (Analisis Butir Soal Mata Pelajaran Sejarah Untuk Ujian Akhir Semester Kelas X SMA Negeri Pulokulon Kabupaten Grobogan Tahun 2010/2011)
- Published Version
Download (117kB) | Preview |
Abstract
Kegiatan evaluasi mempunyai peranan penting dalam pendidikan, khususnya dalam proses pembelajaran karena dengan evaluasi dapat diketahui hasil dari kegiatan pembelajaran yang telah dilaksanakan. Dari hasil tersebut dapat ditentukan tindak lanjut yang akan dilakukan. Soal ujian akhir semester yang diujikan di SMA Negeri Pulokulon disusun sendiri oleh guru bidang studi yang mengampu di sekolah tersebut. Untuk mengetahui kualitas soal soal diperlukan evauasi terhadap soal tersebut. Tujuan penelitian ini: (1) Untuk mengetahui kualitas soal bentuk pilihan ganda mata pelajaran Sejarah untuk ujian akhir semester SMA Negeri Pulokulon Kabupaten Grobogan Tahun 2010/2011, (2) Untuk mengetahui kualitas soal bentuk essay mata pelajaran Sejarah untuk ujian akhir semester SMA Negeri Pulokulon Kabupaten Grobogan Tahun 2010/2011. Penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan studi dokumentasi artinya pengumpulan data berupa lembar jawab ujian akhir semester kemudian di analisis untuk mengetahui kualitas butir soal Mata Pelajaran Sejarah untuk Ujian Akhir Semester Kelas X SMA Negeri Pulokulon Kabupaten Grobogan Tahun 2010/2011. Populasi dari penelitian ini adalah semua lembar jawab soal ujian akhir semester. Sampel dalam penelitian ini adalah lembar jawab yang telah dikerjakan. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa soal pilihan ganda Mata Pelajaran Sejarah untuk Ujian Akhir Semester Kelas X SMA Negeri Pulokulon Kabupaten Grobogan Tahun 2010/2011 memiliki reliabilitas yang tinggi dengan harga = 0.609 sedangkan soal ujian bentuk essay memiliki reliabilitas dengan harga =0.737. Dari analisis validitas soal pilihan ganda terdapat 27 soal yang valid dari 40 soal yang ada, sedangkan validitas essay dari ke 5 soal tersebut valid semua. Soal pilihan ganda memiliki daya beda jelek dan tingkat kesukaran sedang. Sedangkan pada soal essay memiliki daya beda yang signifikan dan taraf kesukaran sedang. Saran yang diajukan dalam penelitian ini sebagai berikut: (1). Guru dalam membuat soal sesuai dengan materi yang telah diajarkan, (2). Perlu diadakan pengujian soal sebelum soal digunakan agar mendapatkan soal yang berkualitas, dan dapat mengukur kompetensi yang ingin dicapai atau diukur.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | analisis, validitas, reliabilitas. |
Subjects: | L Education > LA History of education |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah, S1 |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 22 May 2012 08:35 |
Last Modified: | 22 May 2012 08:35 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/12353 |
Actions (login required)
View Item |