Efek Antibakteri Ekstrak Daun Mimba (Azadirachta indica A. Juss ) Terhadap Bakteri Vibrio algynoliticus Secara In Vitro


U Ayini, 4450407013 (2012) Efek Antibakteri Ekstrak Daun Mimba (Azadirachta indica A. Juss ) Terhadap Bakteri Vibrio algynoliticus Secara In Vitro. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Efek Antibakteri Ekstrak Daun Mimba (Azadirachta indica A. Juss ) Terhadap Bakteri Vibrio algynoliticus Secara In Vitro] Microsoft Word (Efek Antibakteri Ekstrak Daun Mimba (Azadirachta indica A. Juss ) Terhadap Bakteri Vibrio algynoliticus Secara In Vitro) - Published Version
Download (25kB)

Abstract

Budidaya udang di Indonesia, khususnya udang windu telah berkembang pesat. Udang windu merupakan komoditas ekspor yang mempunyai nilai ekonomi tinggi. Salah satu kendala dalam budidaya udang dan ikan adalah penyakit Vibriosis yang disebabkan oleh bakteri Vibrio algynoliticus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji efek antibakeri ekstrak daun mimba terhadap bakteri Vibrio algynoliticus. Penelitian dilakukan di laboratorium, untuk mengetahui efek antibakteri ekstrak daun mimba terhadap bakteri Vibrio algynoliticus secara in vitro dengan menggunakan metode dilusi. Konsentrasi yang dipakai yaitu: 0%, 2,5%, 5%, 7,5%, 10%, 12,5% dan sebagai kontrol terdiri dari kontrol positif, dan kontrol negatif. Setiap perlakuan dilakukan lima kali ulangan. Pengumpulan data untuk menentukan MIC (Minimum Inhibitory Concentration) dilakukan dengan membandingkan kejernihan kultur di medium TSB 2% pada berbagai konsentrasi yang berbeda, dengan kontrol positif dan kontrol negatif. Untuk menentukan MBC (Minimum Bacterisidal Concentration) dilakukan dengan melihat ada tidaknya dan jumlah koloni bakteri Vibrio alginolyticus yang muncul pada medium subkultur TSA 2% setelah inkubasi 24 jam. Hasil yang diperoleh dari data kualitatif ada konsentrasi yang menunjukkan nilai MIC (Minimum Inhibitory Concentration) yaitu konsentrasi 5%, hal ini ditunjujkkan dengan tabung yang mulai jernih. Berdasarkan data kualitatif dan kuantitatif pada pengamatan sub kultur media TSA 2% pada konsentrasi 12,5% sudah tidak muncul koloni dan hal ini ditentukan sebagai nilai MBC (Minimum Bacterisid Concentration) nya.. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ekstrak daun mimba dapat memberikan efek antibakteri terhadap bakteri Vibrio alginolyticus secara in vitro. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui dan mengisolasi senyawa aktif pada daun mimba yang menghasilkan antibakteri terhadap bakteri Vibrio alginolyticus.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Antibakteri, Ekstrak daun mimba, Vibrio alginolyticus
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Q Science > QR Microbiology
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 16 May 2012 04:16
Last Modified: 16 May 2012 04:16
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/12180

Actions (login required)

View Item View Item