PEMANFAATAN MULTIMEDIA POWER POINT UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA KONSEP SISTEM SARAF DI SMP ROUDLOTUS SAIDIYYAH SEMARANG


Herry Iswanto, 4414990044 (2007) PEMANFAATAN MULTIMEDIA POWER POINT UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA KONSEP SISTEM SARAF DI SMP ROUDLOTUS SAIDIYYAH SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PEMANFAATAN MULTIMEDIA POWER POINT UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA KONSEP SISTEM SARAF DI SMP ROUDLOTUS SAIDIYYAH SEMARANG]
Preview
PDF (PEMANFAATAN MULTIMEDIA POWER POINT UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA KONSEP SISTEM SARAF DI SMP ROUDLOTUS SAIDIYYAH SEMARANG) - Published Version
Download (227kB) | Preview

Abstract

Dari hasil observasi awal diketahui bahwa proses pembelajaran di SMP Roudlotus Saidiyyah Semarang dilakukan dengan kegiatan belajar mengajar yang kurang mengaktifkan siswa. Berbagai permasalahan yang dihadapi siswa di sekolah ini, terlebih di kelas II dengan permasalahan antara lain prestasi belajar yang rendah, yang mengakibatkan kurang adanya semangat (motivasi) untuk saling bersaing dalam memperoleh nilai. Hal itu disebabkan karena dalam pembelajaran siswa hanya mendengar tanpa ada variasi pembelajaran seperti pemanfaatan media dan sebagainya. Sehingga diupayakan untuk meningkatkan motivasi serta hasil belajar siswa dengan menggunakan media yaitu media komputer bentuk power point. Penelitian dilakukan dengan menggunakan media pembelajaran berupa program presentasi power point pada kelas II SMP Roudlotus Saidiyyah Semarang. Penelitian dilakukan dalam tiga siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahapan, yaitu : 1) Perencanaan: membuat skenario pembelajaran menggunakan media power point, 2) Tindakan: melaksanakan scenario pebelajaran seperti yang telah direnanakan, 3) Observasi: melakukan pengamatan terhadap pelaksanaan tindakan menggunakan lembar observasi dan alat evaluasi, dan 4) Refleksi: melakukan analisis data hasil observasi dan evaluasi, hasil refleksi digunakan untuk perbaikan pembelajaran pada siklus selanjutnya. Hasil penelitian menunjukkan motivasi dan ketuntasan belajar siswa meningkat dibandingkan dari studi awal dengan siswa yang pasif dan pembelajaran guru yang kurang variatif dalam penyampaian materi, pada siklus I, siklus II, dan siklus III mengalami peningkatan diamati dengan lembar observasi pembelajaran. Jumlah siswa yang termotivasi meningkat dari observasi awal sebesar 56,25% menjadi 71,87% pada siklus I, 81,2% pada siklus II dan 87,5% pada siklus III. Ketuntasan belajar siswa juga meningkat dari observasi awal sebesar 15,6 % menjadi 28,1 % pada siklus I, 46,8 % pada siklus II dan 87,5 % pada siklus III. Dari hasil penelitian di atas maka dapat disimpulkan bahwa penerapan bembelajaran dengan menggunakan media komputer bentuk power point dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa kelas II SMP Rouslotus Saidiyyah Semarang tahun pelajaran 2005/2006. Dari kesimpulan ini disarankan untuk menggunakan media pembelajaran power point pada kelas yang mempunyai karakteristik seperti pada kelas yang dijadikan subjek penelitian serta hendaknya penggunaan media power point ini dikaji pula pada mata pelajaran yang lain.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 11 Apr 2011 01:52
Last Modified: 25 Apr 2015 04:19
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/1215

Actions (login required)

View Item View Item