Kemampuan Manajemen Diri Mahasiswa Jurusan Bimbingan Dan Konseling Di Universitas Negeri Semarang Skripsi, Fakultas ilmu pendidikan, Universitas Negeri Semarang.


Novita, Dian, 2010 (2010) Kemampuan Manajemen Diri Mahasiswa Jurusan Bimbingan Dan Konseling Di Universitas Negeri Semarang Skripsi, Fakultas ilmu pendidikan, Universitas Negeri Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Kemampuan Manajemen Diri Mahasiswa Jurusan Bimbingan Dan Konseling Di Universitas Negeri Semarang Skripsi, Fakultas ilmu pendidikan, Universitas Negeri Semarang.]
Preview
Microsoft Word (Kemampuan Manajemen Diri Mahasiswa Jurusan Bimbingan Dan Konseling Di Universitas Negeri Semarang Skripsi, Fakultas ilmu pendidikan, Universitas Negeri Semarang.) - Published Version
Download (152kB) | Preview

Abstract

Kata Kunci: Kemampuan Manajemen Diri Secara rasional kemampuan manajemen diri sangatlah penting bagi mahasiswa dengan tujuan dapat memperoleh kelancaran dalam memenuhi kepentingan ilmunya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kemampuan manajemen diri mahasiswa jurusan bimbingan dan konseling dan mengetahui perbedaan tingkat kemampuan manajemen diri pada mahasiswa jurusan bimbingan dan konseling di Universitas Negeri Semarang. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa jurusan bimbingan dan konseling Universitas Negeri Semarang. Sampel yang digunakan sebanyak 140 dari tiap semester. Sampel ditentukan dengan menggunakan standar kurva normal dan hasilnya diambil 35 mahasiswa dari masing-masing angkatan. Metode pengumpulan data menggunakan skala psikologi. Metode analisis data yang digunakan adalah deskriptif prosentase dan untuk melihat perbedaan pada tingkat kemampuan manajemen diri digunakan rumus anava. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata tingkat kemampuan manajemen diri dilihat dari segi aspek manajemen diri seperti pendorongan diri pada angkatan 2009: 65 %, angkatan 2008: 69 %, angkatan 2007: 71% dan angkatan 2006: 69%. Pada penyusunan diri, angkatan 2009: 59%, angkatan 2008: 58%, angkatan 2007: 61%, dan angkatan 2009: 60%. Pada pengendalian diri, angkatan 2009 dan 2008: 52%, angkatan 2007: 54%, angkatan 2006: 55%. Pada pengembangan diri, angkatan 2009: 72,5 %, angkatan 2008: 70%, angkatan 2007: 75%, angkatan 2006: 75%. Kemampuan manajemen tertinggi diperoleh pada angkatan 2007 dan kemampuan manajemen diri terendah diperoleh pada angkatan 2008. Setelah data melalui uji varian hasil yang diperoleh adalah terdapat perbedaan pada tingkat kemampuan manajemen diri pada tiap angkatan karena siginifikansinya berada dibawah 0,05%. Setelah diketahui bahwa adanya perbedaan, maka uji lanjut yang dilakukan menggunakan Multiple Compatisons. Merujuk dari hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan pada tingkat kemampuan manajemen diri mahasiswa jurusan bimbingan dan konseling di Universitas Negeri Semarang pada angkatan 2009 sampai 2006. Hendaknya bagi jurusan bimbingan dan konseling memberikan suatu tindakan dalam rangka meningkatkan kemampuan manajemen diri mahasiswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Manajemen Diri
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling (S1)
Depositing User: Users 6692 not found.
Date Deposited: 27 May 2012 07:18
Last Modified: 27 May 2012 07:18
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/11299

Actions (login required)

View Item View Item