KUALITAS ISI MATERI MENULIS BUKU TEKS BAHASA JAWA SMP KELAS VIII TERBITAN INTAN PARIWARA DAN PUSAKAMAS
Yuni Novitasari , 2102406611 (2011) KUALITAS ISI MATERI MENULIS BUKU TEKS BAHASA JAWA SMP KELAS VIII TERBITAN INTAN PARIWARA DAN PUSAKAMAS. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (KUALITAS ISI MATERI MENULIS BUKU TEKS BAHASA JAWA SMP KELAS VIII TERBITAN INTAN PARIWARA DAN PUSAKAMAS)
- Published Version
Download (77kB) | Preview |
Abstract
Novitasari, Yuni. 2010. Kualitas Isi Materi Menulis Buku Teks Bahasa Jawa SMP Kelas VIII Terbitan Intan Pariwara dan Pusakamas. Skripsi Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa. Jurusan Bahasa dan Sastra Jawa. Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing I: Sucipto Hadi Purnomo, M. Pd. Pembimbing II: Mujimin, S. Pd. Kata kunci: kualitas isi, menulis, buku teks. Buku teks merupakan buku yang digunakan guru dan siswa dalam proses belajar mengajar. Buku teks berisi uraian materi yang akan diajarkan dalam kegiatan tersebut. Buku teks yang baik yaitu sesuai dengan kurikulum yang berlaku serta memiliki kualitas yang baik. Di antara buku teks yang digunakan di Sekolah Menengah Pertama adalah buku teks terbitan Intan Pariwara dan Pusakamas. Penelitian kedua buku teks tersebut difokuskan pada aspek kelayakan isi materi menulis dalam buku teks bahasa Jawa SMP kelas VIII. Masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah (1) bagaimana kualitas kelayakan isi materi menulis buku teks bahasa Jawa SMP kelas VIII terbitan Intan Pariwara dan Pusakamas (2) bagaimana perbandingan kualitas kelayakan isi materi menulis buku teks bahasa Jawa SMP kelas VIII terbitan Intan Pariwara dan Pusakamas? Berkaitan dengan masalah tersebut penelitian ini bertujuan mendeskripsi kualitas dan perbandingan kelayakan isi materi menulis buku teks bahasa Jawa SMP kelas VIII terbitan Intan Pariwara dan Pusakamas. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Data dalam penelitian ini berupa materi bahan ajar menulis pada buku teks bahasa Jawa SMP kelas VIII terbitan Intan Pariwara dan Pusakamas, sedangkan sumber datanya berasal dari buku teks bahasa Jawa Kulina Basa Jawa untuk SMP kelas VIII terbitan Intan Pariwara dan Basaku Basamu Basa Jawa untuk SMP kelas VIII terbitan Pusakamas. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik pilah dan dokumentasi. Analisis datanya menggunakan analisis isi. Hasil analisis data dipaparkan menggunakan metode formal dan informal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelayakan isi materi menulis buku teks bahasa Jawa SMP kelas VIII terbitan Intan Pariwara tergolong sangat kurang. Hal tersebut dijabarkan dalam dua deskripsi yaitu kelengkapan materi menulis dan kedalaman materi menulis dinilai sangat kurang. Buku teks bahasa Jawa SMP kelas VIII terbitan Pusakamas tergolong cukup. Hal tersebut dijabarkan dalam dua deskripsi yaitu kelengkapan materi menulis dan kedalaman materi menulis dinilai cukup. Dari kedua penerbit tersebut, buku teks bahasa Jawa SMP kelas VIII terbitan Pusakamas memiliki kualitas kelayakan isi materi menulis lebih baik apabila dibandingkan dengan buku teks bahasa Jawa SMP kelas VIII terbitan Intan Pariwara. Saran yang dapat peneliti berikan dari hasil penelitian yaitu isi materi menulis pada buku teks bahasa Jawa SMP kelas VIII terbitan Intan Pariwara dan Pusakamas sebaiknya diperbaiki, isi materi menulis sebaiknya disesuaikan dengan kurikulum yang berlaku karena masih terdapat materi menulis yang belum sesuai dengan kurikulum. Selain itu, peneliti yang akan melakukan penelitian dengan tema yang sama dapat menggunakan hasil penelitian ini untuk membandingkan isi materi pada buku teks bahasa Jawa lainnya.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kualitas isi, menulis, buku teks |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education P Language and Literature > PK Indo-Iranian |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa (S1) |
Depositing User: | Users 3261 not found. |
Date Deposited: | 06 Dec 2011 08:18 |
Last Modified: | 06 Dec 2011 08:18 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/10577 |
Available Versions of this Item
- KUALITAS ISI MATERI MENULIS BUKU TEKS BAHASA JAWA SMP KELAS VIII TERBITAN INTAN PARIWARA DAN PUSAKAMAS. (deposited 06 Dec 2011 08:18) [Currently Displayed]
Actions (login required)
View Item |