TINGKAT KETERAMPILAN DASAR PERMAINAN SEPAK BOLA PADA SISWA KELAS V DI SD NEGERI SE- KECAMATAN LARANGAN KABUPATEN BREBES TAHUN 2010


HARYANTO SETIAWAN , 6101405585 (2011) TINGKAT KETERAMPILAN DASAR PERMAINAN SEPAK BOLA PADA SISWA KELAS V DI SD NEGERI SE- KECAMATAN LARANGAN KABUPATEN BREBES TAHUN 2010. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of TINGKAT KETERAMPILAN DASAR PERMAINAN SEPAK BOLA PADA SISWA KELAS V  DI SD NEGERI SE- KECAMATAN LARANGAN  KABUPATEN BREBES TAHUN 2010]
Preview
PDF (TINGKAT KETERAMPILAN DASAR PERMAINAN SEPAK BOLA PADA SISWA KELAS V DI SD NEGERI SE- KECAMATAN LARANGAN KABUPATEN BREBES TAHUN 2010) - Published Version
Download (868kB) | Preview

Abstract

Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimana tingkat keterampilan dasar permainan sepakbola pada siswa kelas V di SD Negeri se- Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes Tahun 2010? Berkaitan dengan masalah tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keadaan tingkat keterampilan dasar permainan sepak bola pada siswa kelas V di SD Negeri se- Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes Tahun 2010. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode survei tes dan pengukuran yang bersifat tepat obyektif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas V di SD Negeri se Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes yang berjumlah 6 SD. Pengambilan sampel dilakukan dengan sampel bertujuan atau purposive sample.sehingga seluruh SD Negeri se- Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes Tahun 2010 hanya mengambil dari beberapa Kelurahan SD Negeri Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes yang dijadikan sampel penelitian yaitu 119 siswa. Variabel dalam penelitian ini adalah tingkat keterampilan dasar permainan sepak bola yang meliputi memainkan bola dengan kepala (heading), menyepak dan menghentikan bola (passing dan Stopping), menggiring bola (dribbling), menembak / menyepak bola ke sasaran / gawang (shooting). Pengumpulan data dilakukan dengan tes pengukuran dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis obyektif prosentase. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keterampilan teknik dasar permainan sepak bola pada siswa kelas V di SD Negeri se- Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes yang meliputi memainkan bola dengan kepala (heading), menyepak dan menghentikan bola (passing dan Stopping), menggiring bola (dribbling), menembak / menyepak bola ke sasaran / gawang (shooting), dari hasil penelitian tersebut peneliti menyimpulkan hasil penelitian tersebut adalah dalalm kriteria sedang dari jumlah terbanyak prosentase tingkat teknik dasar permainan sepak bola pada siswa kelas V SD se- Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes. Saran dalam penelitian ini adalah : 1) UPTD Pendidikan Kecamatan Larangan dapat menyelenggarakan atau membangun sekolah sepak bola (SSB) dibawah naungan pemerintah daerah Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes.3) Kepala Sekolah SD Negeri se Kecamatan Larangan mengadakan kegiatan ekstrakulikuler khususnya pada permainan sepak bola, agar siswa dapat menggali kemampuan dan bakat khususnya dalam bidang olahraga sepak bola.4) Guru Penjas Orkes SD Negeri se Kecamatan Larangan memberikan materi teknik dasar permainan sepak bola pada siswa kelas V setiap minggunya atau pada kegiatan ekstrakulikuler.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: tingkat, keterampilan dasar, permainan sepak bola
Subjects: O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 05 Dec 2011 08:12
Last Modified: 25 Apr 2015 07:59
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/10543

Actions (login required)

View Item View Item