PENGARUH LITERASI GIZI TERHADAP KECUKUPAN ENERGI DAN PROTEIN PADA MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN TATA BOGA UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG


Roy Hanapi, 5404418006 (2023) PENGARUH LITERASI GIZI TERHADAP KECUKUPAN ENERGI DAN PROTEIN PADA MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN TATA BOGA UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 5404418006_ROY HANAPI.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Tujuan penelitian adalah 1) Mengetahui tingkat literasi gizi pada mahasiswa 2) mengetahui kecukupan energi pada mahasiswa 3) mengetahui kecukupan protein pada mahasiswa 4) mengetahui pengaruh literasi gizi terhadap kecukupan energi 5) mengetahui pengaruh literasi gizi terhadap kecukupan protein. Penelitian ini merupakan penelitian survey dan desain penelitian cross sectional dengan subyek penelitian mahasiswa Prodi Pendidikan Tata Boga Universitas Negeri Semarang. Pengambilan sampling menggunakan teknik sampling jenuh yang mana semua anggota populasi pada penelitian ini digunakan sebagai sampel. Sampel pada penelitian ini yaitu mahasiswa Prodi Pendidikan Tata Boga Universitas Negeri Semarang Angkatan 2021 berjumlah 81 mahasiswa. Literasi gizi diukur dengan The Nutrition Literacy Assessment Instrument (NLit). Kecukupan energi dan protein diukur menggunakan instrumen food recall selama dua hari. Analisis data menggunakan analisis deskriptif persentase dan regresi linier sederhana untuk. Hasil penelitian menunjukan tingkat literasi gizi dengan rata-rata dalam kategori kurang dengan persentase 63,4%. Kecukupan energi menunjukan nilai rata-rata dalam kategori defisit tingkat sedang dengan persentase 73%. Kecukupan protein menunjukan nilai rata-rata dalam kategori defisit tingkat ringan dengan persentase 87,6%. Hasil analisis regresi linier sederhana menunjukan tidak ada pengaruh yang signifikan antara literasi gizi dengan kecukupan energi (p = 0,698) dan tidak ada pengaruh yang signifikan antara literasi gizi dengan kecukupan protein (p = 0,812). Hasil tersebut menunjukan bahwa pemahaman literasi gizi yang dimiliki mahasiswa belum mampu dalam memenuhi kecukupsn gizi yang tepat.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Literasi gizi, kecukupan energi, kecukupan protein
Subjects: T Technology > TY Pendidikan Kesejahteraan Keluarga > TY2 Tata Boga S1
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Tata Boga, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 12 Nov 2024 06:28
Last Modified: 12 Nov 2024 06:28
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/65538

Actions (login required)

View Item View Item