PEMBUATAN NUGGET IKAN LELE DENGAN PENAMBAHAN BROKOLI SEBAGAI ALTERNATIF MAKANAN OLAHAN BERPROTEIN TINGGI YANG DISUKAI ANAK BALITA
Fadila Putri Utami, 5404417034 (2022) PEMBUATAN NUGGET IKAN LELE DENGAN PENAMBAHAN BROKOLI SEBAGAI ALTERNATIF MAKANAN OLAHAN BERPROTEIN TINGGI YANG DISUKAI ANAK BALITA. Under Graduates thesis, Unnes.
PDF
Download (2MB) |
|
PDF
Download (2MB) |
Abstract
Indonesia memiliki potensi ikan yang melimpah, baik dari hasil tangkapan maupun dari hasil budidaya salah satunya adalah ikan lele. Hasil budidaya ikan pada Provinsi Jawa Tengah sendiri mencapai 507.031 ton pada tahun 2021 (BPS Provinsi Jawa Tengah, 2021). Produksi perikanan budidaya ikan lele sendiri di Kabupaten Demak tahun 2018 sebanyak 23.824 ton. (BPS Provinsi Jawa Tengah). Masyarakat Desa Berahan Wetan Wedung Kabupaten Demak membudidayakan ikan lele sebagai salah satu sumber mata pencaharian masyarakat selain mencari ikan di laut, namun masih minim pengolahan produk yang terbuat dari daging ikan lele. Pada penelitian ini, peneliti tertarik melakukan penelitian mengenai produk yang terbuat dari ikan lele yaitu nugget ikan lele dengan penambahan brokoli karena brokoli merupakan bahan makanan nabati yang kaya manfaat. Brokoli banyak ditemukan dipasaran sehingga cukup mudah untuk mendapatkan brokoli. Pengolahan makanan dengan menggunakan brokoli masih sangat jarang termasuk pada masyarakat wilayah Desa Berahan Wetan Wedung Demak yang biasanya hanya mengolah brokoli dengan dijadikan sayur saja tanpa variasi lainnya sehingga anak balita kurang menyukai sayur-sayuran. Dalam penelitian ini bertujuan antara lain untuk (1) Mengetahui kesukaan anak balita terhadap nugget ikan lele dengan penambahan brokoli dengan presentase berbeda (2) Mengetahui kandungan protein dan kalsium nugget ikan lele dengan penambahan brokoli dengan presentase berbeda. Jenis penelitian ini adalah eksperimental dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) menggunakan objek penelitian berupa produk nugget ikan lele kontrol (Sampel K), nugget ikan lele dengan penambahan brokoli presentase 10% (Sampel A), nugget ikan lele dengan penambahan brokoli presentase 20% (Sampel B), nugget ikan lele dengan penambahan brokoli presentase 30% (Sampel C). Panelis yang digunakan adalah panelis tidak terlatih yang diwakili oleh ibu balita di Desa Berahan Wetan, Wedung Demak berjumlah 100 orang. Teknik analisa data untuk uji kesukaan menggunakan metode analisis deskriptif presentase, sedangkan uji kandungan protein menggunakan metode Kjedhal dan uji kandungan kalsium menggunakan metode Titimetri atau Titrasi. Hasil penelitian yang didapatkan adalah secara keseluruhan nugget ikan lele sampel K, A, B, C disukai dengan nugget ikan lele dengan penambahan brokoli presentase 30% (Sampel C) mendapatkan skor kesukaan tertinggi sebesar 78,25% dan nugget ikan lele tanpa penambahan brokoli mendapatkan skor kesukaan terendah yaitu sebesar 72,5%. Hasil penelitian uji kesukaan pada aspek warna nugget ikan lele dengan penambahan brokoli presentase 10% (Sampel A) mendapatkan skor tertinggi yaitu sebesar 77%, pada kesukaan aspek aroma nugget ikan lele dengan penambahan brokoli presentase 30% (Sampel C) mendapatkan skor 77%, pada kesukaan aspek tekstur nugget ikan lele dengan penambahan 30% VII (Sampel C) mendapatkan skor tertinggi yaitu 76%, dan pada kesukaan aspek rasa nugget ikan lele dengan penambahan brokoli presentase 30% (Sampel C) juga mendapatkan skor tertinggi yaitu 84%. Uji lanolatorium kandungan gizi protein dan kaslium tertinggi didapatkan dari nugget ikan lele dengan penambahan brokoli presentase 30% (Sampel C) berturut-turut yaitu 19,73% dan 17,4040 mg, sedangkan kandungkan protein dan kalsium terendah didapatkan dari nugget ikan lele dengan penambahan brokoli presentase 10% (Sampel A) berturut-turut 15,94% dan 14,2779 mg. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan peneliti menyarankan untuk (1) Membentuk nugget menjadi lebih menarik seperti bentuk hewan, angka, huruf dengan tujuan agar lebih menarik minat anak balita untuk mengkonsumsi nugget ikan lele (2) Pengujian kandungan gizi lainnya selain protein dan kalsium yang terdapat pada nugget ikan lele dengan penambahan brokoli dengan tujuan mendapatkan mengetahui kandungan gizi secara lengkap.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Nugget Lele, Brokoli, Kandungan Protein, Kandungan Kalsium. |
Subjects: | T Technology > TY Pendidikan Kesejahteraan Keluarga > TY2 Tata Boga S1 |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Tata Boga, S1 |
Depositing User: | sri yuniati perpustakaan |
Date Deposited: | 20 Jul 2023 02:09 |
Last Modified: | 16 Apr 2024 02:18 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/59610 |
Actions (login required)
View Item |