(ABSTRAK) PEMBELAJARAN SISTEM PERNAPASAN BERBASIS COOPERATIVE LEARNING DENGAN MULTIMEDIA DI SMP NEGERI 3 TEGAL
Yuniarti , 4401406501 (2011) (ABSTRAK) PEMBELAJARAN SISTEM PERNAPASAN BERBASIS COOPERATIVE LEARNING DENGAN MULTIMEDIA DI SMP NEGERI 3 TEGAL. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF ((ABSTRAK) PEMBELAJARAN SISTEM PERNAPASAN BERBASIS COOPERATIVE LEARNING DENGAN MULTIMEDIA DI SMP NEGERI 3 TEGAL)
- Published Version
Download (71kB) | Preview |
Abstract
Materi sistem pernapasan merupakan materi yang terdapat hal-hal menyangkut konsep, proses, atau gejala yang masih abstrak sehingga perlu adanya penggunaan media dan metode pembelajaran yang tepat agar memudahkan siswa dalam memahami materi. Penggunaan multimedia dalam pembelajaran diharapkan lebih menyenangkan karena menampilkan animasi yang dapat bergerak dan visualisasi konsep yang absrak sehingga siswa lebih termotivasi. Selain penggunaan media, metode pembelajaran yang diterapkan juga berpengaruh terhadap keberhasilan suatu pembelajaran. Salah satu metode pembelajaran yang dapat digunakan adalah model cooperative learning tipe STAD (Student Team Achievement Division). Model ini memiliki kelebihan dengan adanya skor perkembangan individu dan penghargaan kelompok. Dengan adanya media dan metode tersebut siswa akan lebih termotivasi yang mengakibatkan aktivitas dan hasil belajarnya meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan cooperative learning dengan multimedia dalam pembelajaran sistem pernapasan di SMP Negeri 3 Tegal. Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 3 Tegal pada Semester Gasal Tahun Ajaran 2010/2011. Populasi dalam penelitian adalah siswa kelas VIII sebanyak 5 kelas sedangkan sampelnya sebanyak 2 kelas diambil dengan teknik cluster random sampling. Penelitian ini merupakan penelitian true experimental, dengan desain Randomized pre test-post test control group. Data motivasi siswa dan tanggapan guru diambil melalui teknik angket, data aktivitas siswa dan kinerja guru diambil melalui teknik observasi sedangkan data hasil belajar siswa diperoleh dari hasil mengerjakan LKS, tes, dan pemberian tugas. Data motivasi, aktivitas, dan hasil belajar siswa serta kinerja guru dianalisis secara deskriptif kuantitatif sedangkan data tanggapan guru dianalisis secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi siswa secara klasikal pada kelas perlakuan (88,57%) lebih tinggi daripada kelas pembanding (68,57%). Aktivitas siswa secara klasikal pada kelas perlakuan (90%) juga lebih tinggi daripada kelas pembanding (72,86%). Selain motivasi dan aktivitas siswa, hasil belajar siswa pada kelas perlakuan lebih tinggi daripada kelas pembanding dengan ketuntasan klasikal kelas perlakuan (94,29%) dan kelas pembanding (80,00%). Simpulan dari penelitian ini adalah pembelajaran berbasis cooperative learning dengan multimedia efektif digunakan dalam pembelajaran sistem pernapasan manusia. Hal ini ditunjukkan dengan motivasi, aktivitas, dan hasil belajar siswa kelas perlakuan lebih tinggi daripada kelas pembanding.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | sistem pernapasan manusia, cooperative learning, dan multimedia. |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1 |
Depositing User: | Users 98 not found. |
Date Deposited: | 20 Oct 2011 01:39 |
Last Modified: | 20 Oct 2011 01:39 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/5934 |
Actions (login required)
View Item |