KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DITINJAU DARI KETERAMPILAN MENGONSTRUKSI MATEMATIKA SISWA SMP PADA PEMBELAJARAN DARING MODEL GENERATIF DENGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK


Azizah, 4101416111 (2021) KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DITINJAU DARI KETERAMPILAN MENGONSTRUKSI MATEMATIKA SISWA SMP PADA PEMBELAJARAN DARING MODEL GENERATIF DENGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DITINJAU DARI KETERAMPILAN MENGONSTRUKSI MATEMATIKA SISWA SMP PADA PEMBELAJARAN DARING MODEL GENERATIF DENGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK] PDF (KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DITINJAU DARI KETERAMPILAN MENGONSTRUKSI MATEMATIKA SISWA SMP PADA PEMBELAJARAN DARING MODEL GENERATIF DENGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Kemampuan berpikir kreatif matematis dan keterampilan mengonstruksi matematika siswa kelas VIII SMP N 32 Semarang belum optimal perlu dikembangkan ditambah dimasa pandemic covid-19 saat ini. Salah satu upaya untuk mengatasi hal tersebut yaitu dengan menggunakan pembelajaran daring model Generatif dengan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD). Tujuan dari penelitian ini meliputi: untuk menguji penerapan pembelajaran daring model Generatif dengan LKPD terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis siswa dapat mencapai ketuntasan belajar dan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa pada pembelajaran daring model Generatif dengan LKPD lebih tinggi daripada dengan menggunkan pembelajaran daring model Generatif, mengetahui terdapat pengaruh positif antara keterampilan mengonstruksi matematika siswa yang menggunakan pembelajaran daring model Generatif LKPD terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis, dan mendeskripsikan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa pada pembelajaran daring model Generatif dengan LKPD ditinjau dari keterampilan mengonstruksi matematika siswa. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan metode penelitian kombinasi. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP N 32 Semarang tahun ajaran 2020/2021. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII D sebagai kelas eksperimen dengan pembelajaran daring model Generatif dengan Lembar Kerja Peserta Didik dan kelas VIII C sebagai kelas kontrol dengan pembelajaran daring model Generatif. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji rata-rata, uji proporsi, uji perbedaan dua rata-rata, dan uji regresi. Kemudian dilakukan wawancara pada subjek penelitian yang terdiri dari 6 siswa, 2 siswa dari masingmasing tingkatan keterampilan mengonstruksi matematika yaitu tingkat atas, tengah dan bawah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) penerapan pembelajaran daring model Generatif dengan LKPD terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis siswa dapat mencapai ketuntasan belajar, (2) kemampuan berpikir kreatif matematis siswa pada pembelajaran daring model Generatif dengan LKPD lebih tinggi daripada dengan pembelajaran daring model Generatif, (3) terdapat pengaruh positif antara keterampilan mengonstruksi matematika siswa yang menggunakan pembelajaran daring model Generatif LKPD terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis, dan (4) siswa dengan keterampilan mengonstruksi matematika tingkat atas lebih memenuhi indikator kemampuan berpikir kreatif matematis daripada siswa dengan keterampilan mengonstruksi matematika tingkat tengah dan bawah.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Berpikir Kreatif, Keterampilan Mengonstruksi Matematika, Pembelajaran Daring Model Generatif, Lembar Kerja Peserta Didik.
Subjects: Q Science > QA Mathematics > Mathematics Education
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika, S1
Depositing User: dwi setyo hastaningsih
Date Deposited: 09 Mar 2022 07:22
Last Modified: 09 Mar 2022 07:22
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/48983

Actions (login required)

View Item View Item