Pengembangan Aplikasi Berbasis Augmented Reality pada Outdoor Mathematics Learning untuk Meningkatkan Kemampuan Literasi Matematika
Muhammad Ghozian Kafi Ahsan, 4101415084 (2020) Pengembangan Aplikasi Berbasis Augmented Reality pada Outdoor Mathematics Learning untuk Meningkatkan Kemampuan Literasi Matematika. Under Graduates thesis, Unnes.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (14MB) | Preview |
Abstract
Kemampuan literasi matematika merupakan kemampuan siswa untuk memahami konsep-konsep matematika dan menerapkannya untuk menyelesaikan permasalahan pada dunia nyata. Kemampuan literasi matematika dapat ditunjang melalu pembelajaran di luar ruangan yaitu dengan model outdoor mathematics learning. Belajar di luar ruangan membuat siswa berlatih untuk menerapkan konsep-konsep matematika pada permasalahan sekitar. Siswa terkadang sulit menyelesaikan permasalahan di sekitar. Oleh karena itu, untuk membantu siswa menyelesaikan permasalahan di sekitar yang berkaitan dengan bangun ruang, maka dibuat media berupa aplikasi mobile augmented reality. Penelitian ini bertujuan (1) mendeskripsikan pengembangan aplikasi berbasis augmented reality pada outdoor mathematics learning, dan (2) mengetahui peningkatan kemampuan literasi matematis siswa setelah melakukan aktivitas outdoor mathematics learning dengan aplikasi berbasis augmented reality. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE atau Analyze, Design, Develop, Implement, and Evaluate. Berdasarkan hasi penelitian telah diperoleh produk berupa aplikasi mobile augmented reality yang telah dinilai dan dievaluasi oleh ahli materi, ahli media, guru, dan 4 siswa mendapatkan nilai pada kategori baik. Aplikasi ini telah diimplementasikan di kelas VIII-A SMP Negeri 10 Semarang tahun ajaran 2018/2019. Peningkatan kemampuan literasi matematika siswa pada outdoor mathematics learning dengan menggunakan aplikasi mobile augmented reality materi bangun ruang sisi datar berada pada kategori sedang.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Augmented Reality, Aplikasi Android, Outdoor Mathematics Learning, Literasi Matematika |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > Learning Model Q Science > QA Mathematics > Mathematics Education |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1 |
Depositing User: | mahargjo hapsoro adi |
Date Deposited: | 09 Oct 2020 06:37 |
Last Modified: | 09 Oct 2020 06:37 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/39524 |
Actions (login required)
View Item |