KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIS PESERTA DIDIK DITINJAU DARI LOCUS OF CONTROL PADA MODEL PEMBELAJARAN MEANS-ENDS ANALYSIS MENGGUNAKAN PENDEKATAN BRAINSTORMING
Oryz Amaldha , 4101416074 (2020) KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIS PESERTA DIDIK DITINJAU DARI LOCUS OF CONTROL PADA MODEL PEMBELAJARAN MEANS-ENDS ANALYSIS MENGGUNAKAN PENDEKATAN BRAINSTORMING. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
- Published Version
Download (31MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan model pembelajaran Means-Ends Analysis menggunakan pendekatan Brainstorming terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis, dan untuk mendeskipsikan kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik ditinjau dari locus of control. Metode yang digunakan adalah mixed method dengan desain sequential explanatory. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII SMP Negeri 18 Semarang tahun ajaran 2019/2020. Sampel diambil dengan teknik acak kelas dan diperoleh kelas VIII A sebagai kelas eksperimen dan VIII B sebagai kelas kontrol. Pada penelitian kualitatif diambil 10 subjek penelitian menggunakan teknik purposive sampling. Subjek diambil berdasarkan Tingkat Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis dan Locus of Control pada kelas eksperimen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) model pembelajaran Means-Ends Analysis menggunakan pendekatan Brainstroming efektif terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis peserta didik, dan (2) Peserta didik dengan locus of control internal memenuhi indikator kemampuan berpikir kreatif sesuai dengan Tingkat Kemampuan Berpikir Kreatif, serta memiliki kepercayaan diri yang tinggi dan mandiri sehingga mampu mengembangkan kemampuan berpikir kreatif secara optimal; peserta didik dengan locus of control eksternal memenuhi indikator kemampuan berpikir kreatif sesuai dengan Tingkat Kemampuan Berpikir Kreatif, serta memiliki kepercayaan diri yang rendah dan pasrah akan keadaaan sehingga sulit mengembangkan kemampuan berpikir kreatif secara optimal.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis, Locus of Control, Model Means-Ends Analysis, Pendekatan Brainstorming. |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > Mathematics Education |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika, S1 |
Depositing User: | dina nurcahyani perpus |
Date Deposited: | 04 Sep 2020 09:43 |
Last Modified: | 04 Sep 2020 09:43 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/38917 |
Actions (login required)
View Item |