KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS DAN KEMANDIRIAN DITINJAU DARI GAYA BERPIKIR PESERTA DIDIK KELAS X DALAM PEMBELAJARAN CORE
Nurulita Nur Fitriana, 4101414125 (2018) KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS DAN KEMANDIRIAN DITINJAU DARI GAYA BERPIKIR PESERTA DIDIK KELAS X DALAM PEMBELAJARAN CORE. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
Download (707kB) | Preview |
Abstract
Kemampuan penalaran matematis dan pembelajaran matematika tidak dapat dipisahkan. Kemampuan penalaran matematis dibutuhkan dalam proses pemecahan masalah. Pembelajaran matematika selain membentuk kemampuan penalaran matematis memiliki kewajiban untuk melakukan penguatan nilai karakter peserta didik. Salah satu karakter yang dapat dibentuk adalah kemandirian. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui kemampuan penalaran matematis peserta didik dalam pembelajaran CORE mencapai ketuntasan belajar, (2) mendeskripsikan kemampuan penalaran matematis peserta didik dalam pembelajaran CORE ditinjau dari Gaya berpikir, dan (3) mendeskripsikan kemandirian peserta didik dalam pembelajaran CORE ditinjau dari Gaya berpikir. Metode yang digunakan adalah mixed methods(metode campuran) dengan sequential explanatoryyaitu mengumpulkan dan menganalisis data kuantitatif terlebih dahulu, kemudian diikuti dengan mengumpulkan dan menganalisis data kualitatif yang dibangun berdasarkan hasil awal kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas X SMA Negeri 1 Blora dengan sampel peserta didik kelas X MIPA 5. Subjek penelitian yaitu 12 peserta didik yang diwakili tiga tiap Gaya Berpikir yaitu Sekuensial Konkret(SK), Sekuensial Abstrak(SA), Acak Konkret(AK) dan Acak Abstrak(AA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan penalaran matematis peserta didik dalam pembelajaran CORE mencapai ketuntasan belajar yaitu ketuntasan rata-rata dan ketuntasan proporsi. Selain itu, diperoleh bahwa peserta didik tipe SK memiliki kemampuan penalaran matematis cenderung cukup baik dan kemandirian yang cenderung kurang baik, peserta didik tipe SA memiliki kemampuan penalaran matematis dan kemandirian yang cenderung sangat baik, peserta didik tipe AK memiliki kemampuan penalaran matematis dan kemandirian yang cenderung baik dan peserta didik tipe AA memiliki kemampuan penalaran matematis yang baik dan kemandirian yang cenderung cukup baik.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kemampuan Penalaran Matematis, Kemandirian, Gaya Berpikir, Pembelajaran CORE. |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > Forcasting Q Science > QA Mathematics > Mathematics Education |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1 |
Depositing User: | dina nurcahyani perpus |
Date Deposited: | 30 Apr 2020 17:19 |
Last Modified: | 30 Apr 2020 17:19 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/36061 |
Actions (login required)
View Item |