Analisis Soal Tes Perbuatan Bahasa Indonesia di SMP Negeri 1 Juwana Kabupaten Pati Tahun Ajaran 2011-2012
Anna Nur Widhiastuti, 2101405685 (2012) Analisis Soal Tes Perbuatan Bahasa Indonesia di SMP Negeri 1 Juwana Kabupaten Pati Tahun Ajaran 2011-2012. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Microsoft Word (Analisis Soal Tes Perbuatan Bahasa Indonesia di SMP Negeri 1 Juwana Kabupaten Pati Tahun Ajaran 2011-2012)
- Published Version
Download (12kB) |
Abstract
Skripsi ini memaparkan masalah tentang kualitas isi, konstruk, dan bahasa soal tes perbuatan bahasa dan sastra Indonesia SMP Negeri 1 Juwana pada tahun ajaran 2011/2012, yang meliputi kualitas isi, konstruk, dan bahasa soal tes perbuatan bahasa Indonesia (jenis unjuk kerja, produk, dan proyek) SMP N 1 Juwana. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kualitas soal tes perbuatan (unjuk kerja, produk, dan proyek) bahasa dan sastra Indonesia dari segi isi, konstruk, dan bahasa SMP Negeri 1 Juwana pada tahun ajaran 2011/2012. Pendekatan yang digunakan untuk memperoleh data merupakan pendekatan deskriptif kualitatif, yaitu pendekatan menganalisis kualitas isi, konstruk, dan bahasa dalam soal tes perbuatan tiap butir soalnya. Objek penelitian yang peneliti gunakan, yaitu soal tes perbuatan (unjuk kerja, produk, dan proyek), yang terdiri atas empat puluh enam soal tes perbuatan dari tiga tingkatan kelas di SMP N 1 Juwana, yaitu enam belas soal tes perbutan dari kelas VII, enam belas soal tes perbuatan dari kelas VIII, dan empat belas soal tes perbuatan dari kelas IX. Pengumpulan data primer dari guru, peneliti menggunakan bentuk studi dokumentasi. Hal ini dilakukan pada awal penelitian. Kemudian, aktivitas kedua menyimak beberapa soal tes perbuatan (kelas VII, VIII, dan IX). Dilanjutkan dengan kegiatan ketiga, yaitu memilah soal tes perbuatan (unjuk kerja, produk, dan proyek), aktivitas keempat berupa menganalisis soal tes perbuatan menurut kategori isi, konstruk, dan bahasa, dan aktivitas kelima, yaitu mencatat hasil analisis. Hasil analisis menunjukkan bahwa soal tes perbuatan (unjuk kerja, produk, dan proyek) bahasa Indonesia SMP Negeri 1 Juwana tahun ajaran 2011/2012 memiliki kualitas isi, konstruk, dan bahasa sangat baik. Hal ini dibuktikan oleh rata-rata hasil kualitas isi soal tes perbuatan bahasa Indonesia SMP Negeri 1 Juwana, soal sesuai dengan materi tuntutan kompetensi (standar kompetensi dan kompetensi dasar) dikategorikan valid dan sangat baik dengan persentase 97,64%, soal sudah sesuai dengan indikator dikategorikan valid dan sangat baik dengan persentase 95,28%, pertanyaan dan jawaban yang diharapkan sudah sesuai dikategorikan sangat baik dengan persentase 82,51%, dan isi materi yang ditanyakan sesuai dengan jenjang jenis sekolah tingkat kelas dikategorikan valid dan sangat baik dengan persentase 98,45%. Rata-rata hasil kualitas konstruk soal tes perbuatan bahasa Indonesia SMP Negeri 1 Juwana, menggunakan kata tanya atau perintah yang menuntut jawaban perbuatan/praktik dikategorikan sangat baik dengan persentase 100%, ada petunjuk yang jelas tentang cara mengerjakan soal dikategorikan valid dan sangat baik dengan persentase 82,24%, ada pedoman penskorannya dikategorikan valid dan sangat baik dengan persentase 86,65%, dan tabel, peta, gambar, grafik, atau sejenisnya disajikan dengan jelas dan terbaca dikategorikan valid dan sangat baik dengan persentase 100%. Rata-rata hasil kualitas bahasa soal tes perbuatan bahasa Indonesia SMP Negeri 1 Juwana, rumusan soal komunikatif dikategorikan valid dan sangat baik dengan persentase 99,56%, butir soal menggunakan bahasa Indonesia yang baku dikategorikan valid dan sangat baik dengan persentase 99,44%, tidak menggunakan bahasa yang berlaku setempat/tabu dikategorikan valid dan sangat baik dengan persentase 100%, rumusan soal tidak mengandung kata/ungkapan yang dapat menyinggung perasaan siswa dikategorikan valid dan sangat baik dengan persentase 100%, dan rumusan soal tidak bermakna ambigu/bermakna ganda dikategorikan valid dan sangat baik dengan persentase 95,77%. Untuk keseluruhannya, hasil rata-rata kualitas soal tes perbuatan bahasa Indonesia SMP Negeri 1 Juwana tahun ajaran 2011/2012 adalah 89,87%. Hasil rata-rata kualitas soal tes perbuatan bahasa Indonesia SMP Negeri 1 Juwana jenis unjuk kerja 92,82%, hasil rata-rata kualitas soal tes perbuatan bahasa Indonesia SMP Negeri 1 Juwana jenis produk 94,87%, dan hasil rata-rata kualitas soal tes perbuatan bahasa Indonesia SMP Negeri 1 Juwana jenis proyek 81,93%. Meskipun sudah sesuai, untuk kedepannya guru harus selalu berusaha untuk meningkatkan kualitas materi, konstruk, dan bahasa suatu soal tes, dan diharapkan penelitian ini akan berguna bagi guru khususnya maupun para calon guru tidak hanya guru bahasa Indonesia, dalam meningkatkan kualitas dari suatu soal tes.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | tes perbuatan, unjuk kerja, produk, dan proyek. |
Subjects: | P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1) |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 19 Sep 2012 08:34 |
Last Modified: | 19 Sep 2012 08:34 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/15546 |
Actions (login required)
View Item |