PEMBELAJARAN SELF-ORGANISED LEARNING ENVIRONMENT (SOLE) DALAM PENYELESAIAN TUGAS DI SMP NEGERI 9 SEMARANG


Ana Fatwatush Sholichah , 1102415027 (2019) PEMBELAJARAN SELF-ORGANISED LEARNING ENVIRONMENT (SOLE) DALAM PENYELESAIAN TUGAS DI SMP NEGERI 9 SEMARANG. Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PEMBELAJARAN SELF-ORGANISED LEARNING ENVIRONMENT (SOLE) DALAM PENYELESAIAN TUGAS DI SMP NEGERI 9 SEMARANG]
Preview
PDF (PEMBELAJARAN SELF-ORGANISED LEARNING ENVIRONMENT (SOLE) DALAM PENYELESAIAN TUGAS DI SMP NEGERI 9 SEMARANG) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Pembelajaran yang dilaksanakan SMP Negeri 9 Semarang menggunakan kurikulum 2013 yakni pendekatan saintifik dengan model self-organised learning environment (SOLE). Pembelajaran ini dilaksanakan berdasar pada Tata Tertib Peserta Didik SMP Negeri 9 Semarang yang mana peserta didik diperbolehkan menggunakan handphone dan komputer dalam proses belajar mengajar. Peserta didik SMP Negeri 9 Semarang merupakan peserta didik yang unggul dalam prestasi akademik. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus yang bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan pembelajaran SOLE dalam penyelesaian tugas. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumen. Subyek dalam penelitian ini adalah guru mata pelajaran IPA yang menggunakan metode pembelajaran SOLE dan peserta didik kelas VIII H tahun ajaran 2018/2019. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa: 1) Penyusunan respon terlihat dari peserta didik yang telah mampu menyusun kesimpulan dan membangun pengetahuan mereka sendiri melalui diskusi kelompok serta kajian pustaka dari beberapa sumber belajar. 2) Berpikir tingkat tinggi terlihat dari temuan bahwa peserta didik yang belajar dalam kelompok dengan menggunakan internet mampu memahami materi beberapa tingkat di atasnya, pengetahuan yang ditemukan sendiri oleh peserta didik dapat bertahan lebih lama dan dapat meningkatkan kemampuan menalar ilmiah peserta didik. 3) Strategi dalam menyelesaikan tugas yang peserta didik lakukan ialah dengan membagi tugas kelompok serta membagi nomor soal kepada setiap individu. 4) Kedalaman penguasaan materi terlihat dari peserta didik yang mampu menjelaskan kepada orang lain konsep yang ia pahami menggunakan kalimatnya sendiri dan mengemukakan gagasan menggunakan mind mapping. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, maka dapat disimpulkan bahwa pembelajaran SOLE dapat mengembangkan penyusunan respon, berpikir tingkat tinggi, strategi penyelesaian tugas dan kedalam penguasaan materi peserta didik. Saran peneliti yaitu pembelajaran yang masih berpusat pada guru hendaknya diganti dengan pembelajaran yang dapat berpusat pada peserta didik, salah satunya dengan menerapkan pembelajaran SOLE.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Self-Organised Learning Environment (SOLE), penyelesaian tugas
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 26 Nov 2019 18:57
Last Modified: 26 Nov 2019 18:57
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/33343

Actions (login required)

View Item View Item