PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN TEKS BAHASA JAWA MELALUI MEDIA READING BOX PADA SISWA KELAS III SDN KALISEGORO KECAMATAN GUNUNG PATI


Ardy Pualam sakti, 1402407075 (2011) PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN TEKS BAHASA JAWA MELALUI MEDIA READING BOX PADA SISWA KELAS III SDN KALISEGORO KECAMATAN GUNUNG PATI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN TEKS BAHASA JAWA MELALUI MEDIA READING BOX PADA SISWA KELAS III SDN KALISEGORO KECAMATAN GUNUNG PATI]
Preview
PDF (PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN TEKS BAHASA JAWA MELALUI MEDIA READING BOX PADA SISWA KELAS III SDN KALISEGORO KECAMATAN GUNUNG PATI) - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Hasil observasi awal pembelajaran bahasa Jawa, menunjukkan bahwa guru masih kurang variatif dalam menggunakan metode dan kurang melibatkan siswa dalam pembelajaran.Nilai ketuntasan klasikal Mata Pelajaran Bahasa Jawa hanya mencapai 44% dengan KKM 60. Melalui pemanfaatan media reading boxdiharapkan dapat meningkatkan keterampilan membaca pemahaman siswa.Media reading box memiliki beberapa keunggulan:1) menarik perhatian siswa, sehingga dapat menumbuhkan motivasi belajar;2) metode mengajar akan lebih bervariasi, sehingga siswa tidak bosan serta siswa lebih banyak melakukan kegiatan belajar. Tujuan penelitian ini adalah(1)meningkatkan keterampilan guru kelas III SDN Kalisegoro dalam mengelola pembelajaran membaca pemahaman teks bahasa Jawa melalui media reading box; (2) meningkatkan aktivitas siswa kelas III SDN Kalisegoro dalam kegiatan pembelajaran membaca pemahaman teks bahasa Jawa melalui media reading box; (3) meningkatkan hasil belajar membaca pemahaman teks bahasa Jawa siswa kelas III SDN Kalisegoro melalui media reading box. Penelitian ini dilaksanakan di SDN Kalisegoro, Desa Kalisegoro, Kecamatan Gunungpati.Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas III sebanyak 25 siswa. Variabel penelitian ini adalah (1) keterampilan guru; (2) aktivitas siswa;(3) hasil belajar membaca pemahaman teks bahasa Jawa siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, dokumentasi, dan catatan lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melaluimedia reading box dapat meningkatkan keterampilan mengajar guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar membaca pemahamanteks bahasa Jawa siswa. Keterampilan mengajar guru dalam mengelola pembelajaran membaca pemahaman teks bahasa Jawa meningkat pada tiap siklusnya, pada siklus I mendapat skor 36 yang masuk dalam kriteria baik, pada siklus II mendapat skor 41 yang masuk dalam kriteria sangat baik. Keaktifan siswa juga meningkat, pada siklus I skor rata-rata keaktifan siswa 26,48 yang masuk dalam kriteria baik, pada siklus II meningkat menjadi 28,48 yang masuk pada kriteria baik. Prosentase ketuntasan belajar siswa meningkat dari siklus I sebesar 64% dan siklus II sebesar 84%. Dari hasil tersebut maka disarankan,media reading box dapat digunakan oleh guru dalam melaksanakan pembelajaran membaca pemahaman. Simpulanpenelitian ini adalah pemanfaatan media reading box dapat meningkatkan keterampilan guru; pemanfaatan media reading box dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa; pemanfaatan media reading boxdapat meningkatkan hasil belajar membaca pemahaman teks bahasa Jawa siswa. Oleh karena itu, guru hendaknya dapat mengggunakan media reading boxuntuk meningkatkan keterampilan mengajar guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar membaca pemahamanteksbahasa Jawa siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Keterampilan Membaca Pemahaman, Media Reading Box.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 29 Nov 2011 04:21
Last Modified: 25 Apr 2015 07:42
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/9911

Actions (login required)

View Item View Item