Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Narasi dengan Metode Examples Nonexamples dan Media Interaktif Berbasis Komputer Movie Maker SMA 1 Bojong Kabupaten Pekalongan
Eni Kusmiati, 2101406046 (2011) Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Narasi dengan Metode Examples Nonexamples dan Media Interaktif Berbasis Komputer Movie Maker SMA 1 Bojong Kabupaten Pekalongan. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang(UNNES).
This is the latest version of this item.
Microsoft Word (Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Narasi dengan Metode Examples Nonexamples dan Media Interaktif Berbasis Komputer Movie Maker SMA 1 Bojong Kabupaten Pekalongan)
- Published Version
Download (64kB) |
Abstract
SARI Kusmiati, Eni. 2010. Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Narasi dengan Metode Examples Nonexamples dan Media Interaktif Berbasis Komputer Movie Maker SMA 1 Bojong Kabupaten Pekalongan. Skripsi. Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing I: Dr. Subyantoro, M.Hum., Pembimbing II: Drs.Wagiran, M.Hum. Kata kunci: keterampilan menulis paragraf narasi, Metode Examples Nonexamples, media interaktif berbasis komputer Movie Maker. Menulis merupakan keterampilan berbahasa yang dipergunakan untuk berkomunikasi secara tidak langsung. Kegiatan menulis bersifat produktif dan ekspresif sehingga penulis harus memanfaatkan kemampuan dalam menggunakan tata tulis, struktur bahasa, dan kosakata. Syarat itulah yang sering diabaikan sebagian besar siswa. Akibatnya, menulis bagi mereka menjadi sesuatu yang sulit. Untuk dapat menulis, kadang-kadang siswa perlu dipacu dengan sesuatu yang menarik, sehingga guru harus berusaha untuk membuat siswa dapat menulis dengan baik. Berdasarkan hasil observasi awal yang dilakukan penulis, keterampilan menulis paragraf narasi siswa kelas X 4 SMA 1 Bojong, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan masih tergolong rendah dan belum memuaskan. Hal tersebut disebabkan oleh dua faktor; internal dan eksternal. Faktor internal adalah faktor yang berasal dari diri siswa itu sendiri, yaitu (1) siswa kurang berminat untuk mengikuti pelajaran bahasa dan sastra Indonesia, (2) siswa tidak mengetahui karakteristik paragraf narasi (3) siswa kurang diberi pelatihan menulis paragraf narasi dan, (4) siswa sulit menuangkan ide kedalam bentuk tulisan narasi. Adapun faktor eksternal adalah faktor yang berasal dari luar siswa, yaitu teknik menulis yang digunakan kurang sesuai dan bersifat konvensional. Berdasarkan paparan di atas, penelitian ini memang mengkaji dua masalah, yaitu (1) bagaimanakah peningkatan keterampilan menulis paragraf narasi siswa kelas X 4 SMA 1 Bojong setelah diberi pembelajaran dengan metode examples nonexamples dan menggunakan media interaktif berbasis komputer movie maker, dan (2) bagaimanakah perubahan sikap dan perilaku siswa kelas X 4 SMA 1 Bojong setelah diberi pembelajaran dengan metode examples nonexamples dan menggunakan media interaktif berbasis komputer movie maker. Berkaitan dengan masalah tersebut, penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui peningkatan menulis paragraf narasi dengan menggunakan metode examples nonexamples dan menggunakan media interaktif berbasis komputer movie maker, dan (2) mendeskripsi perubahan sikap dan perilaku siswa pada siswa kelas X 4 SMA 1 Bojong setelah diberi pembelajaran dengan metode examples nonexamples dan menggunakan media interaktif berbasis komputer movie maker. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua tahap, yaitu siklus I dan II dengan target nilai ratarata kelas atau ketuntasan minimal, yaitu 70. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X 4 SMA 1 Bojong, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan sebanyak empat puluh tiga siswa. Dalam penelitian ini digunakan dua variabel, yaitu peningkatan keterampilan menulis paragraf narasi dan penggunaan metode examples nonexamples dan media interaktif berbasis komputer movie maker. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik tes dan nontes. Teknik tes berupa hasil paragraf narasi dan untuk nontes berupa data perilaku siswa dari hasil observasi, catatan harian siswa, sosiometri, wawancara, dan dokumentasi foto. Teknik analisis data meliputi dua hal, yaitu teknik kualitatif dan kuantitatif. Teknik kualitatif ini untuk menganalisis hasil nontes dan teknik kuantitatif digunakan untuk menganalisis hasil tes siswa dalam menulis paragraf narasi. Hasil analisis data tes penelitian ini menginformasikan bahwa adanya peningkatan keterampilan menulis karangan narasi pengalaman pribadi melalui media objek langsung. Hasil tes pada siklus I diperoleh nilai rata-rata sebesar 61,56, sedangakan pada siklus II terjadi peningkatan yang mencolok, yaitu memperoleh nilai rata-rata 74,69. Peningkatan keberhasilan dari siklus I ke siklus II sebesar 13,13%. Peningkatan keterampilan menulis paragraf narasi tersebut diikuti dengan perubahan perilaku siswa ke arah positif, yaitu semakin aktif dan antuisias dengan pengajaran menulis paragraf narasi dengan metode examples nonexamples dan media interaktif berbasis komputer movie maker. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, peneliti member saran guru, siswa, dan peneliti lain. Guru bahasa Indonesia hendaknya menggunakan metode examples nonexamples dengan media berbasis komputer movie maker dalam pengajaran keterampilan menulis paragraf narasi karena terbukti dapat mendorong siswa aktif berpikir, bekerja sama, dan mampu meningkatkan keterampilan siswa dalam menulis paragraf narasi. Dengan metode dan media pembelajaran tersebut, guru juga berhasil meningkatkan prestasi siswa dan menciptakan pembelajaran yang lebih bermakna. Pembelajaran keterampilan menulis dengan metode examples nonexamples dengan media berbasis komputer movie maker, perlu adanya pembenahan dan pengembangan media movie maker yang telah digunakan peneliti agar lebih mengena bagi siswa. Oleh karena itu, para peneliti dalam bidang pendidikan dan bahasa dapat melakukan penelitian serupa dengan memadukan atau mengganti metode examples nonexamples dengan metode pembelajaran kreatif lainnya sehingga didapatkan alternatif lain untuk pembelajaran menulis paragraf narasi yang mampu meningkatkan kemampuan siswa menjadi lebih baik lagi.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | keterampilan menulis paragraf narasi, Metode Examples Nonexamples, media interaktif berbasis komputer Movie Maker. |
Subjects: | P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Pendidikan Bahasa dan Sastra L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1) |
Depositing User: | Users 3259 not found. |
Date Deposited: | 29 Nov 2011 05:18 |
Last Modified: | 29 Nov 2011 05:18 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/9869 |
Available Versions of this Item
-
Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Narasi dengan Metode
Examples Nonexamples dan Media Interaktif Berbasis Komputer Movie Maker SMA 1
Bojong Kabupaten Pekalongan. (deposited 18 Nov 2011 00:21)
- Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Narasi dengan Metode Examples Nonexamples dan Media Interaktif Berbasis Komputer Movie Maker SMA 1 Bojong Kabupaten Pekalongan. (deposited 29 Nov 2011 05:18) [Currently Displayed]
- Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Narasi dengan Metode Examples Nonexamples dan Media Interaktif Berbasis Komputer Movie Maker SMA 1 Bojong Kabupaten Pekalongan. (deposited 29 Nov 2011 05:18)
Actions (login required)
View Item |