(ABSTRAK.pdf)Pembelajaran Mandiri Berbasis Web pada Sistem Reproduksi Manusia di SMA Semarang.


Sulistiyani, 4401405537 (2010) (ABSTRAK.pdf)Pembelajaran Mandiri Berbasis Web pada Sistem Reproduksi Manusia di SMA Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
PDF (ABSTRAK) - Published Version
Download (113kB) | Preview

Abstract

Sejalan dengan perkembangan teknologi informasi, manusia semakin dimudahkan dalam memperoleh suatu informasi. Kemudahan ini memberikan keuntungan tersendiri bagi mereka yang jauh dari sumber informasi. Melalui keberadaan internet mereka bisa mendapatkan informasi yang dibutuhkan dimanapun dan kapanpun waktu yang diinginkan. Salah satu aplikasi internet yang dapat digunakan untuk keperluan pembelajaran yaitu web. Pemanfaatan web dalam pembelajaran mendorong untuk melakukan penelitian tentang pembelajaran mandiri berbasis web. Tujuan penelitian ini adalah untuk untuk mengetahui aktifitas dan hasil belajar siswa dengan pembelajaran mandiri berbasis web pada materi Sistem Reproduksi Manusia di SMA Semarang. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 7 Semarang yang dilaksanakan pada Tahun Ajaran 2008/2009. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas XI IPA SMA Negeri 7 Semarang yang terdiri dari 4 kelas. Sampel penelitian ini adalah kelas XI IPA 1, XI IPA 2, dan XI IPA 4. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen kuasi (semu) dengan desain the one-shot case study. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode dokumentasi, metode observasi, dan metode tes. Metode analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan pembahasan, maka dapat disimpulkan bahwa pembelajaran mandiri berbasis web pada materi sistem reproduksi manusia dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa ≥85%. Hal ini dapat dilihat pada aktivitas siswa XI IPA 1 mencapai 85,1%, kelas XI IPA 2 mencapai 85,7%, dan kelas XI IPA 4 mencapai 85,2%. Hal ini berarti keaktifan siswa tiap kelas sudah memenuhi indikator keberhasilan yaitu ≥85% siswa aktif dalam pembelajaran. Hasil belajar siswa seluruh kelas mencapai 100%, hal ini berarti indikator keberhasilan hasil belajar siswa tercapai yaitu sebesar ≥85% mendapat nilai ≥70. Pada penelitian ini peneliti menyarankan bahwa pembelajaran mandiri berbasis web pada materi sistem reproduksi manusia dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif sumber belajar untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa, pembelajaran mandiri berbasis web hanya bisa digunakan pada sekolah-sekolah yang sudah memiliki jaringan internet dan pembelajaran mandiri berbasis web hanya bisa digunakan oleh guru dan siswa yang sudah terampil dalam mengoperasikan komputer.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Belajar Mandiri, Web.
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1
Depositing User: Alvian Unnes
Date Deposited: 24 Nov 2011 02:30
Last Modified: 24 Nov 2011 02:31
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/9251

Actions (login required)

View Item View Item