PENGARUH BID-ASK SPREAD, MARKET VALUE, RETURN SAHAM DAN RISK OF RETURN TERHADAP HOLDING PERIOD SAHAM-SAHAM LQ 45 TAHUN 2008-2009
Luthfiana Khotim , 7350406610 (2010) PENGARUH BID-ASK SPREAD, MARKET VALUE, RETURN SAHAM DAN RISK OF RETURN TERHADAP HOLDING PERIOD SAHAM-SAHAM LQ 45 TAHUN 2008-2009. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
This is the latest version of this item.
Microsoft Word (PENGARUH BID-ASK SPREAD, MARKET VALUE, RETURN SAHAM DAN RISK OF RETURN TERHADAP HOLDING PERIOD SAHAM-SAHAM LQ 45 TAHUN 2008-2009)
- Published Version
Download (52kB) |
Abstract
Luthfiana Khotim, 2009. ”Pengaruh Bid-Ask Spread, Market Value, Return Saham, dan Risk of Return terhadap Holding Period Saham-Saham LQ 45 Tahun 2008-2009”. Jurusan Manajemen. Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Semarang. Pembimbing I: Drs. Sugiharto, M.Si. Pembimbing II: Idie Widigdo, SE, M.M. Kata Kunci: Bid-Ask Spread, Market Value, Return Saham, Risk Of Return, Holding Period. Penentuan masa kepemilikan (holding period) saham adalah satu pertimbangan penting yang terkait dengan keputusan investasi saham bagi seorang investor, sehingga dapat diketahui apakah semua investor mempertimbangkan holding period dalam membeli saham. Adapun faktor yang mempengaruhi holding period yaitu bid-ask spread, market value, return saham dan risk of return. Hal tersebut di atas, membuat peneliti tertarik untuk melakukan penelitian ini yang bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh bid-ask spread, market value, return saham dan risk of return terhadap holding period saham-saham LQ 45 tahun 2008-2009. Populasi penelitian yaitu semua perusahaan yang sahamnya masuk dalam golongan saham LQ 45 selama periode Februari 2008 sampai dengan Januari 2009. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 90 perusahaan. Penentuan sampel dilakukan melalui purposive sample yaitu pengambilan sampel melalui beberapa kriteria tertentu. Jumlah sampel yang diperoleh berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan berjumlah 34 perusahaan. Data yang digunakan berupa data sekunder yang diambil dengan metode dokumentasi. Teknik analisis regresi berganda menggunakan uji hipotesis secara parsial (uji t) dan uji hipotesis secara simultan (uji F) pada level significance 5%. Hasil uji hipotesis secara parsial (uji t) menunjukkan bahwa bid-ask spread berpengaruh signifikan terhadap holding period, dengan nilai signifikansi sebesar 0,000. Market value, return saham, dan risk of return tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap holding period. Nilai signifikansinya yaitu masing-masing sebesar 0,734; 0,561 dan 0,468. Hasil uji hipotesis secara simultan (uji F) dapat diketahui bahwa bid-ask spread, market value, return saham ,dan risk of return secara simultan berpengaruh signifikan terhadap holding period dengan nilai signifikansi sebesar 0,000. Hasil perhitungan nilai statistik dapat diketahui bahwa kemampuan bid-ask spread, market value, return saham, dan risk of return dalam menjelaskan holding period adalah sebesar 64,7% sedangkan sisanya sebesar 35,3% dijelaskan oleh faktor-faktor lain. Simpulan dari penelitian ini adalah variabel bid-ask spread, market value, return saham, dan risk of return secara simultan (bersama-sama) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap besarnya variabel holding period. Saran bagi penelitian berikutnya agar menggunakan variabel lain, menambah periode pengamatan, serta menggunakan sampel selain LQ 45 misalnya IHSG, IHSS, dan lain-lain.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bid-Ask Spread, Market Value, Return Saham, Risk Of Return, Holding Period. |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Manajemen, S1 |
Depositing User: | Users 3260 not found. |
Date Deposited: | 20 Nov 2011 11:21 |
Last Modified: | 20 Nov 2011 11:21 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/8935 |
Available Versions of this Item
-
PENGARUH BID-ASK SPREAD, MARKET VALUE, RETURN SAHAM DAN RISK OF RETURN TERHADAP HOLDING PERIOD SAHAM-SAHAM LQ 45
TAHUN 2008-2009. (deposited 20 Nov 2011 11:22)
- PENGARUH BID-ASK SPREAD, MARKET VALUE, RETURN SAHAM DAN RISK OF RETURN TERHADAP HOLDING PERIOD SAHAM-SAHAM LQ 45 TAHUN 2008-2009. (deposited 20 Nov 2011 11:21) [Currently Displayed]
Actions (login required)
View Item |